Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bhayangkara FC Vs Persija Jakarta, Thomas Doll Ungkap Rasa Kecewa

KOMPAS.com — Persija Jakarta kalah dari Bhayangkara Solo FC dengan skor 1-2 dalam lanjutan pekan ke-25 Liga 1 2022-2023.

Bermain di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, anak-anak besutan Thomas Doll sebenarnya unggul terlebih dahulu melalui gol dari Hanno Behrens (20’) sebelum Dendy Sulistyawan dkk membalikkan keadaan melalui gol penalti Matias Mier (52’) dan bola lob dari Alex Martins Ferreira (81’). 

Situasi ini membuat Persija Jakarta tertahan di posisi kedua dengan 47 poin, terpaut tiga poin dari PSM Makassar di puncak klasemen dan satu poin dari Persib Bandung di posisi ketiga 

Padahal, Persija berpeluang besar untuk menyamai poin dari PSM apabila dapat mengalahkan Bhayangkara FC pada Kamis (16/2/2023).

Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, mengungkapkan kekecewaannya setelah kekalahan tersebut.

“Saya kecewa dengan performa pemain hari ini.,” ungkap Doll dilansir dari situs resmi Persija.

Doll mengaku bingung dengan permainan dari Witan Sulaeman dkk, khususnya di babak kedua.

“Saya tidak mengerti apa yang terjadi. Di babak kedua kami sama sekali tidak bermain dengan cara kami yang biasanya,” lanjut eks pelatih Al-Hilal dan Apoel tersebut.

Tiga pemain asing dari Persija Jakarta, yakni Ondrej Kudela, Hanno Behrens, dan Michael Krmencik ditarik oleh Doll pada awal babak kedua.

Sebagai gantinya, pelatih yang juga pernah menangani Borussia Dortmund dan Hannover 96 tersebut memasukkan Dandy Maulana, Witan Sulaeman, dan Aji Kusuma.

Doll juga mengamini bahwa ditariknya Kudela di awal babak kedua memengaruhi pertahanan dari Persija Jakarta.

“Seperti yang bisa dilihat dengan tidak adanya Kudela, cara bertahan kami menjadi berbeda,” lanjut keluh Doll.

“Saya tidak puas dengan performa hari ini dan kami kehilangan tiga poin yang penting,” tutup Doll.

Kekalahan Macan Kemayoran dari The Guardians menambah kerasnya persaingan di papan atas klasemen, khususnya dengan PSM dan Persib.

Selanjutnya, Persija akan menghadapi klub Banjarmasin, Barito Putera di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi pada Rabu (22/2/2023) pukul 15.00 WIB dalam lanjutan pekan ke-26 Liga 1 2022-2023.

Adapun kedua pesaingnya, PSM dan Persib akan melanjutkan pekan ke-25 Liga 1 2022-2023 terlebih dahulu. 

PSM akan menghadapi Persik Kediri dan Persib akan menghadapi klub promosi, RANS Nusantara.

Kedua pertandingan tersebut berlangsung pada Minggu (19/2/2023) pukul 15.00 WIB.

https://bola.kompas.com/read/2023/02/17/13000078/bhayangkara-fc-vs-persija-jakarta-thomas-doll-ungkap-rasa-kecewa

Terkini Lainnya

PSSI Tak Ingin Menganaktirikan Sepak Bola Putri, Kompetisi Bergulir 2026

PSSI Tak Ingin Menganaktirikan Sepak Bola Putri, Kompetisi Bergulir 2026

Liga Indonesia
Hasil MotoGP Perancis 2024: Martin Pemenang, Marquez P2!

Hasil MotoGP Perancis 2024: Martin Pemenang, Marquez P2!

Motogp
Dewa United U17 Juara Tranmere Rovers Goes to Bandung 2024, Dua Pemain ke Inggris

Dewa United U17 Juara Tranmere Rovers Goes to Bandung 2024, Dua Pemain ke Inggris

Liga Indonesia
Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024, Balapan Pukul 19.00 WIB

Motogp
Maarten Paes 'Kelas', Menangi Derbi bersama FC Dallas

Maarten Paes "Kelas", Menangi Derbi bersama FC Dallas

Liga Lain
Hasil Piala Asia U17 Putri 2024, Indonesia Akui Keunggulan Korea Utara 0-9

Hasil Piala Asia U17 Putri 2024, Indonesia Akui Keunggulan Korea Utara 0-9

Timnas Indonesia
Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Presiden Perancis Minta Real Madrid Izinkan Mbappe Main di Olimpiade

Internasional
Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Como Merangkak dari Serie D ke Serie A, Simbol Tim Menangis Dipeluk Henry

Liga Italia
Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Starting Grid dan Link Live Streaming MotoGP Perancis 2024

Motogp
Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Man United Vs Arsenal: The Gunners Jago Bertahan, Tajam Menyerang

Liga Inggris
Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Milan Menyayat bak Pisau, Kecerdasan Gelandang Berdarah Indonesia

Liga Italia
Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Liga Inggris
Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Liga Italia
Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke