Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Proliga Seri Malang Berakhir, Ini Daftar Kontestan yang Sudah Lolos ke Final Four

Total 14 pertandingan telah bergulir dengan rincian 9 laga putra dan 5 laga putri.

Tiga tim putra dan empat tim putri akhirnya memastikan diri melaju ke Final Four Proliga 2023.

Dari tim putra, Jakarta LavAani Allo Bank (32 poin), Jakarta Bhayangkara Presisi (28 poin), dan Jakarta STIN BIN (27 poin) lolos.

Sedangkan. Jakarta Pertamina Fastron (21 poin), Bandung bjb Tandamata (18 poin), Jakarta BIN (16 poin), dan Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia lolos dari tim putri.

Sementara itu, ketatnya persaingan membuat beberapa tim memastikan gugur dari persaingan Final Four.

Tim pria yang masih gagal lolos ada Kudus Sukun Badak (3 poin), Palembang Bank SulselBabel (6 poin), dan Jakarta Pertamina Pertamax (9 poin).

Secara hitung-hitungan, ketiga tim tidak lagi mampu mengejar poin dalam perebutan Final Four meskipun berhasil sapu bersih kemenangan seri di Yogyakarta nanti.

Mereka pun menerima hasil ini dengan legowo walau bertekad tidak ingin memberikan poin cuma-cuma di Yogyakarta nanti.

"Kita berharap tiga pertandingan itu bisa mengambil semua (menang)," ujar pelatih Jakarta Pertamina Pertamax, Putut Marhaento.

Dengan tersingkirnya tiga kontestan, kini perebutan satu tiket Final Four fokus tersisa pada dua tim,  Surabaya BIN Samator (19 poin) dan Jakarta BNI 46 (17).

Persaingan bertambah seru karena kedua tim sama-sama memiliki dua pertandingan tersisa.

Pelatih Surabaya BIN Samator Ryan Masajedi menjadikan dua laga tersisa di Yogyakarta nanti sebagai harga mati.

"Kami makin dekat dengan babak empat besar," ucapnya.

Sementara itu, Jakarta BNI 46 yang terpeleset di pertandingan terakhir seri Malang menegaskan timnya masih belum selesai.

Andai Sigit Ardian dkk tidak kalah 2-3 dari Jakarta Bhayangkara Presisi, Minggu (12/2023), mereka akan memiliki jumlah poin sama dengan Surabaya BIN Samator.

Kondisi ini memberikan peluang lolos bersyarat bagi Jakarta BNI 46.

Jakarta BNI 46 bisa melaju dengan sapu bersih kemenangan di dua laga tersisa sementara Surabaya BIN Samator kalah dalam dua laga mereka di Yogyakarta.

Komposisi Final Four dari kategori putri sudah lengkap setelah Jakarta Elektrik PLN mendulang kekalahan 1-3 (19-25, 18-25, 25-23, 18-25) dari Bandung BJB Tandamata.

Kekalahan tersebut membuat Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia otomatis lolos karena jarak poin yang tak lagi mampu terkejar.

Andai tim asuhan Ziya Radjabov menang, mereka masih punya peluang bersaing dengan Gresik Petrokimia di seri Yogyakarta.

Dengan demikian, putaran kedua Proliga 2023 seri 5 resmi berakhir.

Delapan tim putra dan enam tim putri akan bertolak ke Yogyakarta untuk melaksanakan putaran kedua seri 6 pada 16-19 Februari 2023.

Hasil pertandingan putaran kedua Proliga 2023 Seri 5 di GOR Ken Arok, Kota Malang:

Kamis, 9 Februari 2023

Putri Jakarta BIN Vs Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia 2-3 (25-23, 21-25, 25-20, 17-25, 9-15)

Putra Jakarta LavAni vs Surabaya BIN Samator 3-1 (25-19, 24-26, 25-16, 25-18)

Putri Jakarta Elektrik PLN vs Jakarta Popsivo Polwan 3-0 (25-21, 25-15, 25-21)

Putra Jakarta STIN BIN vs Jakarta BNI 46 3-1 (25-19, 19-25, 25-23, 25-19)

Jumat, 10 Februari 2023

Putri Bandung BJB Tandamata vs Jakarta Pertamina Fastron 1-3 (20-25, 23-25, 31-29, 23-25)

Putra Palembang Bank Sumselbabel vs Jakarta Bhayangkara Presisi 0-3 (23-25, 18-25, 20-25)

Putra Jakarta LavAni Allo Bank vs Jakarta STIN BIN 3-0 (25-23, 25-22, 25-16)

Sabtu, 11 Februari 2023

Putra Kudus Sukun Badak vs Jakarta Pertamina Pertamax 0-3 (21-25, 15-25, 22-25 )

Putri Jakarta Popsivo Polwan vs Jakarta BIN 0-3 (14-25, 19-25, 24-26 )

Putra Palembang Bank Sumselbabel vs Jakarta BNI 46 0-3 (17-25, 20-25, 20-25 )

Minggu, 12 Februari 2023

Putra Kudus Sukun Badak vs Surabaya BIN Samator 0-3 (23-25, 22-25, 21-25)

Putra Jakarta LavAni Ali Bank vs Jakarta Pertamina Pertamax 3-0 (25-20, 25-20, 29-27 )

Putri Jakarta Elektrik PLN vs Bandung BJB Tandamata 1-3 (19-25, 18-25, 25-23, 18-25)

Putra Jakarta Bhayangkara Presisi vs Jakarta BNI 46 2-3 (20-25, 25-16, 25-20, 25-20, 16-18)

https://bola.kompas.com/read/2023/02/13/13214008/proliga-seri-malang-berakhir-ini-daftar-kontestan-yang-sudah-lolos-ke-final-four

Terkini Lainnya

Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Badminton
Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol vs PSM…

Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol vs PSM…

Liga Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

Badminton
Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Timnas Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Badminton
Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Badminton
Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Liga Lain
Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Internasional
Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Liga Spanyol
Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Badminton
Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Liga Inggris
Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke