Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Shin Tae-yong Sayangkan Keputusan Marselino ke Eropa Sebelum Piala Dunia U20

KOMPAS.com - Pelatih timnas U20 Indonesia, Shin Tae-yong, menilai seharusnya Marselino pergi ke Eropa usai Piala Dunia U20 2023. 

Marselino Ferdinan resmi berseragam klub kasta kedua Belgia, KMSK Deinze, pada awal Februari 2023. 

Berdasarkan pernyataan KMSK Deinze, Marselino Ferdinan diikat kontrak berdurasi satu tahun sampai Juni 2024. 

Namun, kepergian Marselino Ferdinan ke klub Eropa membuat pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong bingung. 

Shin Tae-yong mengatakan bahwa tidak ada laporan rinci yang diberikan kepadanya terkait kontrak Marselino di KMSK Deinze.  

"Saya akan ceritakan, memang tidak ada laporan detail tentang kontrak Marselino seperti apa," ujar Shin Tae-yong, dikutip dari BolaSport.com. 

Shin Tae-yong menjelaskan bahwa ia mempersiapkan Marselino untuk tampil di Piala Dunia U20 2023.

Oleh karena itu, ia kerap menurunkan sang pemain di timnas U23 maupun senior. 

"Saya fokus ke Piala Dunia U20 tahun ini. Jadi, mulai dari kemarin memang sengaja menggunakan Marselino dan Ronaldo (Kwateh) di skuad U23 juga senior karena untuk Piala Dunia U20," tutur Shin Tae-yong. 

"Jadi, dengan begitu saya ingin membuat tim inti untuk Piala Dunia U20. Tapi, malah pergi tanpa diskusi dengan pelatih kepala timnas Indonesia, dengan saya dan PSSI," ucap dia. 

Shin Tae-yong sejatinya mendukung penuh karier anak didiknya di luar negeri. Namun, ia menyayangkan langkah Marselino yang pindah ke klub Eropa sekarang. 

Menurut pelatih asal Korea Selatan itu, Marselino akan mendapatkan klub yang lebih bagus usai perhelatan Piala Dunia U20 2023. 

"Menurut saya Marselino bisa keluar negeri setelah Piala Dunia U20 selesai. Pastinya harga dia akan berbeda usai Piala Dunia U20," ujar Shin Tae-yong. 

"Apalagi, musim Eropa baru mau di bulan-bulan itu juga. Jujur, saya belum tau harga dia tim tim sekarang berapa," tuturnya. 

"Tapi, sayang saya kesempatannya hilang untuk mendapatkan tim lebih baik. Harusnya setelah Piala Dunia U20 selesai," ujar Shin Tae-yong. 

Adapun Piala Dunia U20 2023 bakal berlangsung di Indonesia pada 20 Mei hingga 11 Juni 2023. (Wila Wildayanti)

https://bola.kompas.com/read/2023/02/08/21000078/shin-tae-yong-sayangkan-keputusan-marselino-ke-eropa-sebelum-piala-dunia-u20

Terkini Lainnya

Ancelotti Pastikan Courtois Jadi Kiper Utama di Final Liga Champions

Ancelotti Pastikan Courtois Jadi Kiper Utama di Final Liga Champions

Liga Champions
Singapore Open 2024, Fajar/Rian Siapkan Strategi Terbaik Lawan Wakil Denmark

Singapore Open 2024, Fajar/Rian Siapkan Strategi Terbaik Lawan Wakil Denmark

Badminton
Kata-kata Pertama Bojan Hodak Setelah Bawa Persib Bandung Juara Liga 1

Kata-kata Pertama Bojan Hodak Setelah Bawa Persib Bandung Juara Liga 1

Liga Indonesia
Kisah Pelatih Sepak Bola di Pengujung Kompetisi

Kisah Pelatih Sepak Bola di Pengujung Kompetisi

Sports
Daftar Penghargaan Liga 1 2023-2024: Bojan Hodak Pelatih Terbaik, DDS Top Skor

Daftar Penghargaan Liga 1 2023-2024: Bojan Hodak Pelatih Terbaik, DDS Top Skor

Liga Indonesia
Bojan Hodak Pelatih Asing Pertama yang Membawa Persib Bandung Juara

Bojan Hodak Pelatih Asing Pertama yang Membawa Persib Bandung Juara

Liga Indonesia
Daftar Juara Liga Indonesia, Persib Bandung Juara Tiga Era

Daftar Juara Liga Indonesia, Persib Bandung Juara Tiga Era

Liga Indonesia
Rekap Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian dan Gregoria ke Semifinal, Apri/Siti Tersingkir

Rekap Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian dan Gregoria ke Semifinal, Apri/Siti Tersingkir

Badminton
Hasil Madura United Vs Persib 1-3 (agg. 1-6), Maung Bandung Juara Liga 1 2023-2024

Hasil Madura United Vs Persib 1-3 (agg. 1-6), Maung Bandung Juara Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Babak Pertama Madura United Vs Persib: Kedua Kubu Saling Serang, Masih 0-0

Babak Pertama Madura United Vs Persib: Kedua Kubu Saling Serang, Masih 0-0

Liga Indonesia
Lucas Paqueta Aman Bermain di Copa America di Tengah Dakwaan FA

Lucas Paqueta Aman Bermain di Copa America di Tengah Dakwaan FA

Internasional
Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke Semifinal, Menang dalam 32 Menit

Hasil Singapore Open 2024: Fajar/Rian ke Semifinal, Menang dalam 32 Menit

Badminton
Hasil FP1 MotoGP Italia 2024: Vinales Tercepat, Ditempel Quartararo

Hasil FP1 MotoGP Italia 2024: Vinales Tercepat, Ditempel Quartararo

Motogp
Hasil Singapore Open 2024: Berjuang 74 Menit, Gregoria Pastikan Tiket Semifinal

Hasil Singapore Open 2024: Berjuang 74 Menit, Gregoria Pastikan Tiket Semifinal

Badminton
Link Live Streaming Madura United Vs Persib Bandung, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Madura United Vs Persib Bandung, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke