Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Klasemen Liga Inggris: Arsenal Gagal Perlebar Jarak, Man United Tempel Newcastle

KOMPAS.com - Arsenal gagal memperlebar jarak di puncak klasemen Liga Inggris 2022-2023 menjadi 10 poin setelah bermain imbang saat menjamu Newcastle United. 

Duel Arsenal vs Newcastle pada pekan ke-19 Liga Inggris 2022-2023 di Stadion Emirates, Rabu (4/1/2023) dini hari WIB, berakhir imbang 0-0. 

Hasil Premier League itu batal membuat The Gunners unggul dobel digit poin (10) dari tim peringkat kedua Manchester City yang memainkan satu laga lebih sedikit.

Meski demikian, tambahan satu poin tetap membuat Arsenal kokoh di puncak klasemen Liga Inggris 2022-2023.

The Gunners memuncaki klasemen dengan catatan 44 poin dari 17 pertandingan, unggul delapan angka atas Manchester City. 

Man City berada di peringkat kedua dengan koleksi 38 poin dan akan melakoni laga pekan ke-19 melawan Chelsea pada Jumat (6/1/2023) dini hari WIB.

Sementara itu, hasil imbang melawan Arsenal juga tak membuat posisi Newcastle United berubah. The Magpies bertahan di urutan ketiga dengan raihan 35 poin. 

Namun, perolehan angka pasukan Eddie Howe kini disamai oleh Manchester United (dengan jumlah laga lebih sedikit) yang meneruskan performa bagus mereka. 

Man United mengumpulkan 35 poin setelah mengalahkan Bournemouth dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Old Trafford dini hari tadi. 

Duel Man United vs Bournemouth tuntas dengan skor 3-0. Man United menang berkat gol-gol Casemiro pada menit ke-23, Luke Shaw (49'), dan Marcus Rashford (86'). 

Di bawah Man United ada Tottenham Hotspur (30 poin) dan Liverpool (28) yang secara berurutan menghuni peringkat kelima serta keenam. 

Tottenham baru akan bertanding melawan Crystal Palace besok dini hari WIB, sedangkan Liverpool menderita kekalahan 1-3 dari Brentford. 

https://bola.kompas.com/read/2023/01/04/05311978/klasemen-liga-inggris-arsenal-gagal-perlebar-jarak-man-united-tempel-newcastle

Terkini Lainnya

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads

Copyright 2008 - 2023 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke