Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Laos Vs Vietnam 0-6: Golden Star Pesta Gol dan Ungguli Malaysia

KOMPAS.com - Timnas Vietnam berpesta gol dalam laga pertama Grup B Piala AFF 2022 kontra tuan rumah Laos.

Laga Laos vs Vietnam dalam matchday pertama Grup B Piala AFF 2022 berlangsung di Stadion Nasional KM16, Vientiane, Laos, pada Rabu (21/12/2022) malam WIB.

Vietnam selaku tim tamu berhasil memenangi laga tersebut skor 6-0. Mereka menang berkat gol-gol yang dicetak oleh Nguyen Tien Linh (15'), Do Hung Dung (43'), Ho Tan Tai (55'), Doan Van Hau (58'), Nguyen Van Toan (82'), Vu Van Thanh (90+1')

Skor akhir 6-0 mencerminkan dominasi Vietnam atas Laos yang diperkuat oleh banyak pemain muda.

Pelatih Laos Michael Weiss disebut hanya membawa satu pemain yang memiliki lebih dari 15 caps bersama tim nasional.

Di sisi lain, Vietnam memiliki sederet pemain berpengalaman, termasuk Nguyen Quang Hai.

Nguyen Quang Hai adalah salah satu pemain yang berhasil membawa Vietnam juara Piala AFF 2018.

Kini, dia berkarier di divisi kedua Liga Perancis bersama Pau FC. Dengan pengalamannya, Nguyen Quang Hai akan menjadi andalan utama di lini tengah Vietnam selama pergelaran Piala AFF 2022.

Kehadirannya pun didukung oleh sejumlah pemain yang sudah kerap bermain di bawah kepemimpinan pelatih Vietnam, Park Hang-seo.

Selain lewat skor akhir, dominasi Vietnam atas Laos juga tercermin melalui statistik pertandingan.

Berdasarkan statistik di laman resmi Piala AFF, Vietnam melancarkan delapan shot on target sepanjang pertandingan melawan Laos.

Di sisi lain, Laos hanya mampu melancarkan dua shot on target.

Vietnam pun unggul dengan penguasaan bola yang mencapai 70 persen.

Berkat kemenangan ini, Vietnam berhak menempati posisi teratas klasemen Grup B Piala AFF 2022.

Skuad berjulukan The Golden Star itu unggul selisih gol atas Malaysia yang menang 1-0 pada laga pertama kontra Myanmar, Rabu (21/12/2022) sore WIB.

LAOS vs VIETNAM 0-6 (Nguyen Tien Linh 15', Do Hung Dung 43', Ho Tan Tai 55', Doan Van Hau 58', Nguyen Van Toan 82', Vu Van Thanh 90+1') 

Susunan pemain Laos vs Vietnam:

Laos: 12-Souvannasangso (GK); 2-Sangvilay, 19-Chanhthalangsy, 4-Siphongphan, 23-Viengkham; 15-Wenpaserth, 17-Vongchiengkham, 6-Khounthoumphone, 11-Luenthala; 7-Xaypanya, 10-Ketkeophomphone.

Cadangan: 1-Xayyasone, 8-Phetphakdy, 16-Phetsivilay, 21-Kongmathilath, 14-Phetvongsa, 3-Seesavath, 5-Phommathep, 13-Sisouphan, 20-Ratxachak, 18-Souvanhnasok, 9-Souvanny, 22-Phounsavath.

Pelatih: Michales Weiss.

Vietnam: 23-Van Lam (GK), 2-Duy Manh, 3-Ngoc Hai, 5-Van Hau, 16-Thanh Chung, 13-Tan Tai; 19-Quang Hai, 14-Hoang Duc, 8-Hung Dung; 20-Van Duc, 22-Tien Linh.

Cadangan: 1-Tran, 10-Van Quyet, 6-Thanh Binh, 12-Viet Anh, 17-Van Thanh, 11-Tuan Anh, 9-Van Toan, 15-Ngoc Quang, 21-Van Toan.

Pelatih: Park Hang-seo.

https://bola.kompas.com/read/2022/12/21/21265778/hasil-laos-vs-vietnam-0-6-golden-star-pesta-gol-dan-ungguli-malaysia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke