Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil dan Klasemen Liga 1: PSM Gusur Borneo FC, PSS Keluar Jerat Degradasi

KOMPAS.com - PSM Makassar dan PSS Sleman meraih kemenangan atas lawan masing-masing pada pekan ke-16 Liga 1 2022-2023. 

PSM Makassar mengalahkan PSIS Semarang, sedangkan PSS Sleman menang atas Bali United pada pertandingan yang berlangsung Senin (19/12/2022) malam WIB. 

Laga PSM vs PSIS di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, berakhir dengan skor 2-0. Gol-gol kemenangan PSM diborong oleh Kenzo Nambu pada menit keenam dan 90+1'. 

Hasil melawan PSIS mengantarkan PSM ke puncak klasemen Liga 1 2022-2023 dengan perolehan 32 poin. 

PSM menempati urutan teratas setelah menggeser Borneo FC yang sebelumnya bermain imbang tanpa gol melawan RANS Nusantara FC. 

Borneo FC kini menghuni posisi kedua dengan torehan 31 poin, terpaut satu angka dari PSM Makassar. 

Sementara itu, PSS Sleman berhasil mengakhiri tren negatif dengan kemenangan atas Bali United di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah. 

PSS sempat tertinggal 0-1 terlebih dahulu usai kebobolan gol Muhammad Rahmat pada menit ke-50. 

Akan tetapi, PSS mampu bangkit dan mencetak dua gol melalui aksi Jose Valente (62') dan Jihad Ayoub (79'). 

Ini sekaligus memutus tren negatif PSS yang pada enam laga sebelumnya gagal meraih kemenangan, dengan rincian lima kekalahan dan sekali imbang. 

Lima kekalahan itu dialami PSS dari Persikabo, Persita, Bhayangkara FC, Madura United, dan PSIS Semarang. Sementara, satu hasil imbang diraih saat melawan Borneo FC. 

Hasil di Stadion Manahan juga membawa PSS keluar dari zona degradasi. Sebelum laga, PSS berada di posisi ke-16 dengan koleksi 13 poin. 

Tambahan tiga poin usai menang atas Bali United membuat PSS kini melesat ke urutan ke-12 dengan raihan 16 poin. 

Adapun posisi PSS sebelumnya saat ini ditempati oleh Bhayangkara FC. Tim berjuluk The Guardian itu bisa lepas dari jerat degradasi jika bisa mengalahkan Barito Putera besok malam.

Hasil Liga 1 

Senin, 19 Desember 2022

https://bola.kompas.com/read/2022/12/19/22360878/hasil-dan-klasemen-liga-1-psm-gusur-borneo-fc-pss-keluar-jerat-degradasi

Terkini Lainnya

Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Internasional
Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor 'Supersub' Oranye 2 Menit, 18 Detik

Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor "Supersub" Oranye 2 Menit, 18 Detik

Internasional
Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Sports
Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Internasional
Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst 'Supersub', De Oranje Menang 2-1

Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst "Supersub", De Oranje Menang 2-1

Internasional
Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Liga Indonesia
Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Internasional
Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Internasional
Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Internasional
Nirgelar di Bayern Muenchen, Kane Makin Lapar Raih Trofi Euro 2024

Nirgelar di Bayern Muenchen, Kane Makin Lapar Raih Trofi Euro 2024

Internasional
Rekap Final Australian Open 2024, Gelar Super 500 Perdana Ana/Tiwi

Rekap Final Australian Open 2024, Gelar Super 500 Perdana Ana/Tiwi

Badminton
Eks Pemain Spanyol Puji Lamine Yamal, Ungkit Lionel Messi

Eks Pemain Spanyol Puji Lamine Yamal, Ungkit Lionel Messi

Internasional
Hasil Australian Open 2024: Ahsan/Hendra Runner-up, Kalah dari Wakil China

Hasil Australian Open 2024: Ahsan/Hendra Runner-up, Kalah dari Wakil China

Badminton
Perkenalkan Gilson Costa, Tambah Kekuatan Lini Tengah Persebaya

Perkenalkan Gilson Costa, Tambah Kekuatan Lini Tengah Persebaya

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads

Copyright 2008 - 2024 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke