Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Argentina Vs Perancis 3-3, Juara Piala Dunia Ditentukan via Adu Penalti

Laga Argentina vs Perancis di final Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Stadion Lusail, Qatar, Minggu (18/12/2022) malam WIB, berakhir 3-3 dalam waktu 120 menit. 

Tiga gol Argentina dibukukan Lionel Messi pada menit ke-23 dan 108 serta tembakan Angel Di Maria (36'). 

Sementara itu, tiga gol Perancis diborong oleh Kylian Mbappe (80' pen., 81', dan 118' pen.). Dengan hasil ini, laga berlanjut ke babak adu penalti untuk menentukan pemenang. 

Jalannya pertandingan Argentina vs Perancis 

Argentina mencetak gol terlebih dahulu pada menit ke-23 melalui tendangan penalti Lionel Messi. 

Tim Tango, julukan timnas Argentina, mendapatkan hadiah penalti setelah Ousmane Dembele menjatuhkan Angel Di Maria di kotak terlarang.  

Argentina lalu menggandakan keunggulan pada menit ke-36 melalui tendangan Angel Di Maria yang memanfaatkan umpan Mac Allister. 

Perancis baru bisa mencetak gol pada menit ke-80 melalui penalti Kylian Mbappe. Penalti diberikan ke timnas Perancis setelah Nicolas Otamendi melanggar Randal Kolo Muani. 

Emiliano Martinez sejatinya bisa membaca arah bola, tetapi tendangan Mbappe melaju lebih cepat ke pojok kanan gawang. 

Hanya berselang satu menit, Mbappe kembali menjebol gawang Argentina. Semuanya bermula dari aksi Kingsley Coman yang mencuri bola dari Lionel Messi.

Kylian Mbappe dan Marcus Thuram kemudian memainkan operan satu-dua. Bola kembali ke Mbappe yang langsung melepaskan tendangan voli tanpa bisa diantisipasi Emiliano Martinez. 

Perancis nyaris mencetak gol ketiga pada menit ke-90+4. Namun, tendangan Randal Kolo Muani berhasil diblok Martinez. 

Menit 90+7, tendangan kaki kiri Lionel Messi juga hampir menjebol gawang Perancis. Akan tetapi, Lloris berhasil melakukan blok. 

Penyelamatan Lloris memastikan pertandingan berakhir dengan skor 2-2 dalam waktu normal dan dilanjutkan ke babak extra time atau perpanjangan waktu. 

Perancis melakukan dua penyelamatan pada menit ke-105. Dayot Upamecano menggagalkan tendangan Lautaro Martinez. Bola liar mengarah ke Gonzalo Montiel, tetapi tembakannya mengenai kepala Varane. 

Argentina kembali memimpin setelah Lionel Messi mencetak gol pada menit ke-108. Lautaro melepaskan tembakan yang bisa ditepis Lloris. 

Messi yang berada di depan gawang menyambar bola liar dan berhasil mencetak gol. Bola sempat diblok Jules Kounde, tetapi si kulit bulat sudah melewati garis gawang. 

Namun, keunggulan Argentina tak bertahan lama setelah Kylian Mbappe kembali membawa Perancis menyamakan kedudukan via gol penalti pada menit ke-118. 

Pertandingan pun berlanjut ke babak adu penalti. 

Susunan pemain Argentina vs Perancis

Argentina (4-4-2): 23-Emiliano Martinez; 26-Nahuel Molina (4-Gonzalo Montiel 90'), 13-Cristian Romero, 19-Nicolas Otamendi, 3-Nicolas Tagliafico; 11-Angel Di Maria (8-Marcos Acuna 64'), 7-Rodrigo De Paul (5-Leandro Paredes 102'), 24-Enzo Fernandez, 20-Alexis Mac Allister; 10-Lionel Messi, 9-Julian Alvarez (22-Lautaro Martinez 103').

Pelatih: Lionel Scaloni.

Perancis (4-3-3): 1-Hugo Lloris; 5-Jules Kounde, 4-Raphael Varane, 18-Dayot Upamecano, 22-Theo Hernandez (25-Eduardo Camavinga 71'); 7-Antoine Griezmann (20-Kingsley Coman 71'), 8-Aurelien Tchouameni, 14-Adrien Rabiot (13-Youssouf Fofana 96'); 11-Ousmane Dembele (12-Randal Kolo Muani 41'), 9-Olivier Giroud (26-Marcus Thuram 41'), 10-Kylian Mbappe.

Pelatih: Didier Deschamps.

https://bola.kompas.com/read/2022/12/19/00450648/hasil-argentina-vs-perancis-3-3-juara-piala-dunia-ditentukan-via-adu-penalti

Terkini Lainnya

Jadwal Babak Playoff Indonesia vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke