Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Lirik dan Arti Lagu "Muchachos", Pemersatu Argentina dan Nyanyian Favorit Messi di Piala Dunia 2022

KOMPAS.com - Muchachos, saat ini menjadi lagu yang paling sering terdengar ketika Timnas sepak bola Argentina sedang berlaga di ajang Piala Dunia 2022.

Kini, gemanya akan lebih keras dibandingkan sebelumnya menjelang laga Argentina vs Perancis di babak final Piala Dunia 2022, di Stadion Lusail, Minggu (18/12/2022) pukul 22.00 WIB.

Bukan hanya dinyanyikan oleh pendukung, Muchachos juga kerap menjadi soundtrack perayaan kemenangan Tim Tango di ruang ganti pemain.

Lagu favorit Messi

Lionel Messi Cs juga terlihat menyanyikan lagu tersebut usai mereka berhasil menaklukkan Kroasia di babak semifinal Piala Dunia 2022, Rabu (14/12/2022).

Sebelum turnamen dimulai, Messi bahkan mengatakan, Muchachos adalah lagu sepak bola favoritnya.

"Dia mengatakan 'Muchachos' dan benar-benar menyanyikannya," kata Guillermo Novellis, pentolan band La Mosca, dikutip dari SkySports, Sabtu (17/12/2022).

"Maksudku, ini seperti tiba di Roma dan diperkenalkan dengan Paus," imbuhnya.

Sejarah lagu Muchachos

Lagu ini diadopsi dari lagu berjudul Muchachos, esta noche me emborracho (Anak laki-laki, malam ini aku mabuk) yang dirilis band La Mosca Tse-Tse pada tahun 2003.

Band punk reggae beranggotakan 9 orang asal Buenos Aires itu pun memutuskan untuk merekam versi terbaru lagu tersebut jelang ajang Piala Dunia 2022 dimulai.

"itu adalah sesuatu yang tidak pernah kami bayangkan," ujar Novellis.

Kerap dinyanyikan suporter klub-klub di Argentina

Jurnalis sepak bola asal Argentina, Gabriel Casazza menjelaskan, lagu ini sebenarnya sudah kerap dinyanyikan oleh para suporter sepak bola di Argentina.

"(Muchachos) Ini sebenarnya adalah lagu yang telah diadaptasi selama beberapa tahun di banyak stadion di Argentina," ucap Casazza.

"Klub pertama yang mulai menyanyikannya adalah Racing Club, dan itu berdampak langsung sedemikian rupa sehingga penggemar dari klub lain di Argentina membuat versi mereka sendiri," lanjutnya.

Dia menuturkan, tentu setiap suporter klub menyanyikan lagu ini dengan liriknya masing-masing, namun lirik yang diciptakan untuk Timnas Argentina tetap menjadi yang paling emosional.

Pengakuan sang pencipta lirik

Adapun lirik Muchachos diciptakan oleh penggemar Argentina bernama Fernando Romero yang kemudian mengedarkannya secara kebetulan.

Dia mengubah lirik lagu tersebut untuk Timnas Argentina usai Tim Tango berhasil mengalahkan Brasil di final Copa America 2021.

Dalam liriknya, Romero menempatkan Diego Maradona berdampingan dengan pria yang sekarang berusaha menirunya, menggambarkannya sebagai penyemangat Messi "dari langit". bersama ayahnya, "Don Diego", dan ibunya, "La Tota".

"Saya ingin membuat lagu yang mengesampingkan perbandingan dan persaingan yang sudah lama ada antara Messi dan Maradona. Mereka berdua milik kita," jelasnya.

Lirik lagu Muchachos

En Argentina nací
Tierra del Diego y Lionel
De los pibes de Malvinas
Que jamás olvidaré

No te lo puedo explicar
Porque no vas a entender
Las finales que perdimos
Cuantos años la lloré

Pero eso se terminó
Porque en el Maracaná
La final con los brazucas
La volvió a ganar papá

Muchachos
Ahora nos volvimos a ilusionar
Quiero ganar la tercera
Quiero ser campeón mundial

Y al Diego
Desde el cielo lo podemos ver
Con Don Diego y La Tota
Alentándolo a Lionel

Terjemahan lagu Muchachos dalam Bahasa Indonesia

Di Argentina saya lahir, tanah Diego dan Lionel

Tentang anak-anak Falklands, yang tidak akan pernah saya lupakan

Saya tidak bisa menjelaskannya kepada Anda, karena Anda tidak akan mengerti

Final kami kalah, berapa tahun saya menangis

Tapi itu sudah selesai karena di Maracana

Final dengan Brasil, Ayah menang lagi

Anak laki-laki, sekarang kita memiliki harapan lagi

Saya ingin memenangkan yang ketiga, saya ingin menjadi juara dunia

Dan Diego, di langit kita bisa melihatnya, dengan Don Diego dan La Tota

Mendukung Lionel, untuk menjadi juara lagi.

https://bola.kompas.com/read/2022/12/17/18000088/lirik-dan-arti-lagu-muchachos-pemersatu-argentina-dan-nyanyian-favorit-messi-di

Terkini Lainnya

Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke