Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cristiano Ronaldo Terancam Dicoret Man United Usai Piala Dunia 2022

KOMPAS.com - Megabintang sepak bola asal Portugal Cristiano Ronaldo terancam dicoret dari klubnya, Manchester United, setelah tampil pada Piala Dunia 2022 Qatar.

Kemungkinan tersebut merupakan buntut dari pernyataan kontroversial yang diutarakan Cristiano Ronaldo dalam wawancara eksklusif bersama jurnalis Inggris, Piers Morgan.

Dalam wawancara itu Cristiano Ronaldo mengatakan bahwa dirinya merasa dikhianati oleh Man United. Dia pun mengaku tidak memiliki rasa hormat kepada pelatih Setan Merah saat ini, Erik ten Hag.

Pernyataan Cristiano Ronaldo dalam wawancara bersama Piers Morgan menghadirkan kontroversi di sekitar kubu Man United.

Kini, akibatnya peryataannya, Ronaldo terancam dicoret dari Man United seusai Piala Dunia 2022 Qatar.

Ancaman pencoretan Cristiano Ronaldo dari tim Man United diungkapkan oleh pakar transfer dunia Fabrizio Romano.

Fabrizio Romano menyebut bahwa Man United siap menginstruksikan Ronaldo untuk tidak kembali ke pusat pelatihan klub setelah tampil bersama timnas Portugal di Piala Dunia 2022.

"Memang benar bahwa Manchester United siap menginstruksikan Cristiano Ronaldo untuk tidak kembali ke Carrington setelah Piala Dunia, ini adalah rencananya," tulis Fabrizio Romano di akun Twitter pribadinya.

Sementara itu, Sky Sports menulis, Man United tengah menjajaki kemungkinan untuk mengakhiri kontrak Ronaldo yang sejatinya berlaku hingga Juni 2023.

The Telegraph pun menyebut Man United memang bisa memutus kontrak Ronaldo lebih awal.

Kubu Setan Merah juga disebut bisa mengurangi kerugian selama Ronaldo tidak menuntut pembayaran untuk sisa kontraknya.

Sebelumnya, pelatih Man United Erik ten Hag juga dilaporkan telah mengambil sikap tegas untuk merespons wawancara kontroversial Ronaldo.

ESPN melaporkan Ten Hag telah memberi tahu para petinggi klub bahwa Ronaldo tidak boleh bermain untuk Man United lagi.

Dengan kata lain, Ten Hag sudah berniat mencoret Ronaldo dari daftar skuad Man United. 

Berdasarkan pemberitaan sebelumnya, Ten Hag menyampaikan keputusan itu dalam pertemuan dengan petinggi Man United mulai dari Joel Glazer (Co-Chairman), Richard Arnold (CEO), dan John Murtough (Direktur Sepak Bola).

Dikutip dari ESPN, Ten Hag rela menunda liburan bersama keluarganya hanya untuk membicarakan wawancara kontroversial Ronaldo bersama petinggi Man United.

Pernyataan Resmi Man United

Man United telah mengambil langkah awal untuk menindaklanjuti sikap Cristiano Ronaldo.

Mereka mengumumkan langkah awal tersebut lewat pernyataan yang diunggah di laman resmi klub pada Jumat (18/11/2022) pagi waktu setempat.

"Manchester United pagi ini telah memulai langkah yang tepat dalam menanggapi wawancara media dengan Cristiano Ronaldo baru-baru ini," tulis pihak klub. 

Kendati telah memulai langkah tindak lanjut, Man United belum mau memberikan komentar lebih dalam terkait kontroversi yang terjadi.

Pihak klub berjanji akan memberikan komentar setelah mendapat kesimpulan dan keputusan.

"Kami tidak akan memberikan komentar lebih lanjut sampai proses ini mencapai kesimpulan," demikian pernyataan Man United.

Pernyataan Man United inilah yang kemudian melahirkan spekulasi terkait hubungan kerja sama antara pihak klub dan Cristiano Ronaldo.

Salah satu spekulasi yang muncul berkaitan dengan ancaman pencoretan atau pemutusan kontrak Ronaldo.

https://bola.kompas.com/read/2022/11/20/23000058/cristiano-ronaldo-terancam-dicoret-man-united-usai-piala-dunia-2022

Terkini Lainnya

Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Liga Indonesia
Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Liga Inggris
Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Liga Inggris
Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Liga Italia
Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Liga Inggris
Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Liga Italia
Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Sports
Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Liga Inggris
HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

Liga Inggris
HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke