Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Elkan Baggott Main, Gillingham FC Bungkam Brentford Lewat Adu Penalti

KOMPAS.com - Bintang muda timnas Indonesia, Elkan Baggott, ikut mengantar Gillingham FC lolos ke putaran keempat atau 16 besar Piala Liga Inggris.

Gillingham FC lolos setelah berhasil membungkam Brentford lewat adu penalti.

Pertandingan Brentford vs Gillingham FC berlangsung di Gtech Community Stadium pada Rabu (9/11/2022) dini hari WIB.

Pemenang laga Brentford vs Gillingham FC harus ditentukan lewat adu penalti karena kedua tim bermain imbang 1-1 hingga akhir waktu normal.

Gillingham FC pada akhirnya lolos setelah seluruh eksekutor penalti mereka mampu menaklukkan kiper Brentford, David Raya.

Di sisi lain, Brentford harus tersingkir karena Mikkel Damsgaard yang ditunjuk menjadi algojo penalti keenam gagal menunaikan tugasnya. 

Skor akhir pertandingan adalah 1-1 (5-6) untuk kemenangan Gillingham FC.

Di lain sisi, Brentford adalah peserta kasta teratas Liga Inggris, Premier League.

Elkan Baggott sendiri memang tidak maju menjadi eskekutor penalti Gillingham FC.

Namun, Elkan Baggott tampil cukup solid mengawal lini belakang Gillingham FC bersama Will Wright.

Tampil selama 90 menit, Elkan Baggott tercatat sukses melakukan sembilan clearances atau sapuan, satu intersep, dan satu blok.

Statistik Elkan Baggott sangat apik karena Brentford tampil dengan pemain terbaiknya seperti Ivan Toney hingga Mikkel Damsgaard.

Sebelumnya, Elkan Baggott sudah mencetak sejarah sebagai pemain Indonesia pertama yang bermain di Piala FA.

Momen itu terjadi ketika Gillingham FC menghadapi Fylde AFC pada putaran pertama Piala FA, Sabtu (5/11/2022).

https://bola.kompas.com/read/2022/11/09/06400098/elkan-baggott-main-gillingham-fc-bungkam-brentford-lewat-adu-penalti

Terkini Lainnya

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong Soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong Soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke