Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Skuad Sementara Kroasia untuk Piala Dunia 2022: Asa Terakhir Modric

KOMPAS.com - Pelatih timnas Kroasia, Zlatko Dalic, telah mengeluarkan daftar berisikan 34 pemain yang menjadi pilihan awalnya jelang Piala Dunia 2022.

Vatreni, julukan timnas Kroasia, telah merilis skuad sementara mereka untuk Piala Dunia 2022 di Qatar.

Pada Piala Dunia 2022 nanti, Kroasia tergabung di Grup F bersama Belgia, Maroko, dan Kanada.

Skuad asuhan Zlatko Dalic akan menampilkan wajah-wajah yang dikenal seperti Luka Modric, Marcelo Brozovic, Andrej Kramaric, Ivan Perisic, dan Mateo Kovacic.

Sang kapten, Luka Modric, telah mengumumkan niatnya untuk gantung sepatu dari sepak bola internasional setelah ajang yang digelar empat tahun sekali ini.

Sejak melakukan debutnya pada 1 Maret 2006, Modric telah mengumpulkan 23 gol dari 154 penampilan bersama Vatreni.

Kroasia dipandang sebagai salah satu tim kuda hitam di ajang Piala Dunia 2022 nanti.

Vatreni berhasil menjadi juara grup A1 UEFA Nations League dengan raihan 13 poin dari enam laga.

Di Grup A1, Kroasia tergabung bersama Denmark, Perancis, dan Austria.

Performa impresif di UEFA Nations League dapat menjadi modal besar Kroasia di Qatar nanti.

Pengalaman dan mentalitas yang dimiliki Modric dapat menjadi keunggulan bagi Kroasia, terutama untuk meraih kemenangan dan berada di partai final kembali seperti di edisi sebelumnya.

Dilansir dari laman resmi FIFA, Kroasia kini berada di urutan ke-12 dunia.

Kiper: Dominik Livakovic (Dinamo Zagreb), Ivica Ivusic (Osijek), Nediljko Labrovic (Rijeka), Ivo Grbic (Atletico Madrid), Dominik Kotarski (PAOK).

Bek: Josip Stanisic (Bayern Munich), Borna Barisic (Rangers), Josip Sutalo (Dinamo Zagreb), Dejan Lovren (Zenit St Petersburg), Borna Sosa (Stuttgart), Josko Gvardiol (RB Leipzig), Domagoj Vida (AEK Aethens), Josip Juranovic (Celtic), Martin Erlic (Sassuolo), Marin Pongracic (Lecce), Duje Caleta-Car (Southampton).

Gelandang: Lovro Majer (Rennes), Mateo Kovacic (Chelsea), Luka Modric (Real Madrid), Marcelo Brozovic (Inter Milan), Mario Pasalic (Atalanta), Nikola Vlasic (Torino), Luka Sucic (RB Salzburg), Kristijan Jakic (Eintracht Frankfurt), Luka Ivanusec (Dinamo Zagreb), Josip Misic (Dinamo Zagreb).

Penyerang: Ivan Perisic (Tottenham), Andrej Kramaric (Hoffenheim), Marko Livaja (Hajduk Split), Bruno Petkovic (Dinamo Zagreb), Ante Budimir (Osasuna), Mislav Orsic (Dinamo Zagreb), Josip Brekalo (Wolfsburg), Antonio Mirko Colak (Rangers).

https://bola.kompas.com/read/2022/11/01/12200098/skuad-sementara-kroasia-untuk-piala-dunia-2022-asa-terakhir-modric

Terkini Lainnya

Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Badminton
Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Badminton
Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Badminton
Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Badminton
Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol vs PSM…

Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol vs PSM…

Liga Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final setelah 16 Tahun

Badminton
Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Timnas Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Badminton
Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Badminton
Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Liga Lain
Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Internasional
Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Liga Spanyol
Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke