Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Ini Harga Paket Berlangganan Piala Dunia di Vidio

KOMPAS.com - Vidio sebagai salah satu platform OTT (Over the Top) penyedia layanan streaming terlengkap di Indonesia membuat langkah besar dengan menjadi official broadcaster FIFA World Cup atau Piala Dunia 2022 Qatar.

Langkah untuk menjadi official broadcaster Piala Dunia 2022 menegaskan predikat Vidio sebagai rumah tayangan olahraga di Indonesia.

Sebelum menjadi official broadcaster Piala Dunia Qatar, Vidio telah menayangkan berbagai pilihan tayangan olahraga, baik dalam lingkup nasional maupun internasional.

Vidio pun tak hanya menayangkan cabang olahraga keutamaan seperti sepak bola dan badminton.

Di samping itu, mereka juga menawarkan tayangan pertandingan dari cabang olahraga balap, tenis, tinju, bola voli, bola basket, kasti, rugby, atletik, dan e-sports.

Terkini, Piala Dunia 2022 Qatar akan menjadi turnamen akbar yang ditayangkan oleh Vidio.

Vidio bakal menayangkan secara lengkap 64 pertandingan Piala Dunia 2022 Qatar bagi para pencinta sepak bola Tanah Air.

Mereka juga menawarkan delapan pertandingan eksklusif yang hanya tersedia di platform Vidio.

Kedelapan pertandingan eksklusif yang dimaksud adalah Ekuador vs Senegal, Wales vs Inggris, Polandia vs Argentina, dan Australia vs Denmark.

Lalu, ada Kosta Rika vs Jerman, Kanada vs Maroko, Serbia vs Swiss, dan Ghana vs Uruguay.

"Sebagai Home of Sports, Vidio sangat antusias dan siap untuk menjadi penyiar resmi dari pertandingan-pertandingan olahraga terbaik dunia," kata VP Branding & Growth Marketing Vidio Rezki Yanuar, Sabtu (22/10/2022).

"Setelah Liga Inggris, tahun ini kami akan hadir dengan FIFA World Cup Qatar 2022," imbuhnya.

"Vidio telah bersiap untuk menyiarkan pertandingan-pertandingan terbaik dari Piala Dunia, serta menghadirkan sederet program pendukung untuk semakin memeriahkan kejuaraan sepak bola empat tahunan ini," ujar Rezki Yanuar.

Harga Paket Berlangganan Piala Dunia di Vidio

Vidio telah merilis paket berlangganan Piala Dunia 2022 Qatar dengan harga early bird, yakni Rp 79.000 per bulan.

Dengan harga tersebut, para pencinta sepak bola Tanah Air bisa menyaksikan tayangan Piala Dunia di semua jenis perangkat, baik ponsel, tablet, PC, maupun TV.

Adapun harga early bird tayangan Piala Dunia sebesar Rp 79.000 berlaku hingga 19 November 2022.

Harga tersebut belum termasuk pajak dan tidak berlaku bagi pengguna dengan perangkat iOS.

https://bola.kompas.com/read/2022/11/01/04300098/ini-harga-paket-berlangganan-piala-dunia-di-vidio

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke