Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Respons PSSI Usai Indonesia Tak Terpilih Jadi Tuan Rumah Piala Asia 2023

KOMPAS.com - PSSI mengucapkan selamat kepada Qatar yang terpilih sebagai tuan rumah Piala Asia 2023 usai mengalahkan dua kandidat lain, Indonesia dan Korea Selatan.

PSSI menghadiri rapat Komite Eksekutif (Exco) AFC di Bukit Jalil, Malaysia, pada Senin (17/10/2022).

Rapat Exco AFC diselenggarakan untuk menentukan negara mana yang berhak menjadi tuan rumah Piala Asia 2023.

Dalam kesempatan ini, PSSI diwakili oleh Ketua Umum Mochamad Iriawan, Wakil Ketua Umum Iwan Budianto, Sejken Yunus Nusi, dan Wakil Sejken Maaike Ira Puspita.

Dari rapat tersebut, didapat hasil bahwa Qatar terpilih menjadi tuan rumah Piala Asia 2023.

Qatar mengalahkan dua kandidat lain, yakni Indonesia dan Korea Selatan.

"Selamat untuk Qatar yang akan menjadi tuan rumah Piala Asia 2023," kata Mochamad Iriawan, dikutip dari laman PSSI.

"Indonesia akan mempersiapkan tim sebaik mungkin,” imbuh pria yang akrab disapa Iwan Bule itu.

Sebelumnya, AFC telah mengumumkan Qatar menjadi tuan rumah Piala Asia 2023 melalui website resmi federasi, Senin ini.

"Atas nama AFC dan seluruh keluarga besar sepak bola Asia, saya ingin mengucapkan selamat kepada Asosiasi Sepak Bola Qatar (QFA) yang telah terpilih sebagai tuan rumah Piala Asia 2023," kata Presiden AFC Shaikh Salman bin Ebrahim Al Khalifa.

“Kami juga harus berterima kasih kepada Persatuan Sepak Bola Indonesia (PSSI) dan Asosiasi Sepak Bola Korea (KFA) yang telah menjelaskan niat mereka untuk menggelar turnamen," imbuh Shaikh Salman.

Qatar merupakan juara bertahan Piala Asia. Ini akan menjadi kali ketiga bagi Qatar menggelar turnamen sepak bola antarnegara terbesar di Asia.

Sebelumnya, Qatar yang juga bakal menjadi negara host Piala Dunia 2022, pernah menjadi tuan rumah Piala Asia edisi 1988 dan 2011.

“Kemampuan dan rekam jejak Qatar dalam menyelenggarakan acara olahraga internasional besar dan perhatian mereka yang cermat terhadap detail sangat dikagumi di seluruh dunia," ucap Shaikh Salman.

"Kami yakin bahwa Qatar akan menampilkan tontonan yang layak sesuai dengan prestise dan status permata mahkota Asia," imbuhnya.

Qatar menjadi tuan rumah Piala Asia 2023 menggantikan China yang mengundurkan diri.

Piala Asia dijadwalkan berlangsung pada 16 Juni-16 Juli 2023. Indonesia akan ikut berkompetisi.

https://bola.kompas.com/read/2022/10/17/19200088/respons-pssi-usai-indonesia-tak-terpilih-jadi-tuan-rumah-piala-asia-2023

Terkini Lainnya

Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Liga Inggris
Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Liga Italia
Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Sports
Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Liga Inggris
HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

HT Man City Vs West Ham: Foden Gemilang, The Citizens Unggul 2-1

Liga Inggris
HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

HT Arsenal Vs Everton: The Gunners Tertahan, Kans Juara Menipis

Liga Inggris
Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Sebelum Tanding Vs Borneo FC, Bus Madura United Dilempari Telur oleh Oknum Suporter

Liga Indonesia
Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Pelatih Soroti Ketenangan dan Konsistensi Ana/Tiwi di Final Thailand Open

Badminton
Hasil Borneo Vs Madura United 2-3 (agg. 2-4), Sape Kerrab Vs Persib di Final Liga 1

Hasil Borneo Vs Madura United 2-3 (agg. 2-4), Sape Kerrab Vs Persib di Final Liga 1

Liga Indonesia
Link Live Streaming Liverpool Vs Wolves, Kickoff 22.00 WIB

Link Live Streaming Liverpool Vs Wolves, Kickoff 22.00 WIB

Liga Inggris
Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Kickoff 22.00 WIB

Link Live Streaming Man City Vs West Ham, Kickoff 22.00 WIB

Liga Inggris
HT Borneo Vs Madura United, Penalti Cadenazzi Bawa Pesut Etam Unggul 2-1

HT Borneo Vs Madura United, Penalti Cadenazzi Bawa Pesut Etam Unggul 2-1

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke