Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Argentina Vs Jamaika, Messi Beri "Hadiah" ke Penyusup Lapangan

KOMPAS.com - Lionel Messi memberi "hadiah" kepada seorang penyusup lapangan dalam laga persahabatan Argentina vs Jamaika.

Laga Argentina vs Jamaika digelar di Stadion Red Bull Arena, New Jersey, Amerika Serikat, pada Rabu (28/9/2022) pagi WIB.

Pertandingan tersebut tampaknya begitu menyita perhatian karena kehadiran sosok Lionel Messi. Sampai-sampai, ada tiga orang yang menyusup lapangan.

Tiga pitch invader tersebut masuk ke lapangan dalam waktu yang berbeda. Namun, semuanya mengejar satu nama, Lionel Messi.

Dikutip dari TyC Sports, orang pertama masuk pada menit ke-64. Dia memakai baju merah dan tampak megacungkan ponsel ke Messi. Mungkin mau foto bareng.

Namun, sebelum sempat menyentuh La Pulga, sang penyusup lebih dulu dijegal oleh petugas lapangan (steward).

Kejadian serupa terulang pada menit ke-86, tepat setelah Messi mencetak gol pertamanya pada pertandingan ini.

Seorang suporter bertelanjang dada masuk ke lapangan dengan membawa spidol untuk meminta tanda tangan kepada Messi.

Messi tampak tak terganggu dan tanpa ragu dia memberi "hadiah" sesuai apa yang diminta si penyusup.

Namun, saat Messi baru menggoreskan spidol di punggung suporter tersebut, steward langsung menginterupsi untuk mengamankan situasi.

Sama seperti dua orang sebelumnya, penyusup terakhir ini juga dihentikan oleh penjaga lapangan.

Terlepas dari kejadian tersebut, timnas Argentina berhasil memenangi laga dengan skor telak 3-0.

Satu gol tim Tango lainnya dibukukan oleh Julian Alvarez pada menit ke-13.

Hasil ini menambah catatan tak pernah kalah timnas Argentina menjadi 35 pertandingan beruntun di laga internasional.

Sebuah modal luar biasa bagi La Albiceleste sebelum tampil di Piala Dunia 2022.

https://bola.kompas.com/read/2022/09/28/14200018/argentina-vs-jamaika-messi-beri-hadiah-ke-penyusup-lapangan

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke