Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Napoli Vs Liverpool, Ancaman Partenopei untuk The Reds

KOMPAS.com - Napoli bertekad menunjukkan penampilan terbaik mereka saat melawan Liverpool pada laga matchday pertama fase grup Liga Champions 2022-2023.

Tuan rumah Napoli sedang dalam kepercayaan diri tinggi setelah meraih 11 poin dari lima pertandingan awal Liga Italia yang membawa mereka ke urutan kedua Serie A.

Laga Napoli vs Liverpool akan dimainkan di Stadion Diego Armando Maradona pada Kamis (8/9/2022) pukul 02.00 dini hari WIB.

Kedua tim ini tergabung di Grup A bersama Ajax Amsterdam dan Rangers.

Pelatih Napoli, Luciano Spalletti mengungkapkan dirinya akan membuat keputusan akhir mengenai striker utama, Victor Osimhen.

Striker timnas Nigeria itu sebelumnya mengalami cedera otot ringan pada pertandingan melawan Lazio pada Minggu (4/9/2022) dini hari WIB.

Jika kondisi Osimhen belum memungkinkan untuk bertanding, Giacomo Raspadori dapat menggantikan peran striker timnas Nigeria tersebut.

Hanya Diego Demme yang sudah dipastikan absen untuk laga Napoli melawan The Reds tersebut.

Kedua winger lincah Napoli, Matteo Politano atau Hirving Lozano, akan diplot sebagai pemain sayap kanan.

Talenta muda asal Georgia, Khvicha Kvaratskheila, memiliki kans untuk mengisi winger kiri Partenopei.

Kvaratskheila telah mengumpulkan lima gol dari empat pertandingan pertamanya sebagai starter bagi Napoli.

Menjelma sebagai idola baru para fans Napoli, kini ia dijuluki sebagai Kvaradona, seperti nama legenda hidup, Diego Armando Maradona.

Pemain Georgia tersebut dapat menjadi senjata mematikan bagi Napoli melawan Liverpool.

Tiket di Stadion Maradona akan terjual habis dengan jumlah lebih dari 50.000 orang penggemar di tribun.

Pada pertemuan sebelumnya antara Spaletti dan Klopp, pelatih asal Italia tersebut memenangkan pertandingannya melawan pelatih asal Jerman tersebut pada laga Zenit vs Dortmund tahun 2014.

Kala itu, Zenit dikepalai oleh Spaletti, sedangkan Klopp menjadi juru taktik Dortmund.

Napoli dapat memanfaatkan momentum Liverpool yang sedang  dihantui badai cedera.

Kedua tim yang menjadi unggulan pada Grup A ini akan menjadi duel panas untuk disaksikan.

https://bola.kompas.com/read/2022/09/07/20145138/napoli-vs-liverpool-ancaman-partenopei-untuk-the-reds

Terkini Lainnya

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke