Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

PSM Vs Persebaya, Bajul Ijo Fokus Perbaiki Dua Masalah

Persebaya tak mau mengulang kesalahan yang sama saat bertamu ke markas PSM Makassar, Stadion Gelora BJ Habibie, Parepare, dalam laga pekan ke-9 Liga 1 2022-2023 pada Sabtu (10/9/2022) mendatang.

Beberapa hal yang mendapatkan perhatian khusus Aji Santoso, pelatih Persebaya, usai kekalahan 0-1 dari Bali United, yakni perihal bola mati dan penyelesaian akhir.

Gol semata wayang Bali United yang dicetak Privat Mbarga berawal dari tendangan penjuru. Itu menjadi kali keempat bagi Persebaya, tim berjuluk Bajul Ijo, kebobolan lewat skema bola mati.

Selain masalah antisipasi, Persebaya juga dinilai kurang lihai memaksimalkan bola mati yang mereka dapatkan. Padahal, ada beberapa momen bola mati yang seharusnya bisa dikonversi menjadi gol.

“Keseluruhan tendangan bebas sudah kami siapkan. Tapi tidak selamanya tendangan bebas menjadi gol seperti kami kemarin di Sleman, timing-nya pas,” ucap Aji Santoso.

Kekurangan itu juga masih bersangkutan dengan masalah kualitas lini depan. Sebanyak 17 upaya tendangan dengan hanya tiga yang mengarah ke gawang, menunjukkan kekurangan pada penyelesaian akhir Bajul Ijo.

Selain itu, dalam laga kontra Bali United, tercatat setidaknya ada tiga peluang matang yang terbuang karena pemain salah memilih posisi.

Kini, Aji Santoso berupaya membimbing kembali lini depannya supaya kian terasah dalam memaksimalkan peluang.

“Ya latihan, satu game position, kedua finishing,” ujar pelatih berusia 52 tahun tersebut.

“Karena salah satu permasalahan kami di pertandingan terakhir lawan Bali ada beberapa peluang tapi finishing-nya tidak maksimal,” katanya menambahkan.

Persebaya membutuhkan lini depan yang prima untuk mengalahkan PSM, tim berjuluk Juku Eja yang merupakan pemilik pertahanan terbaik sejauh ini di Liga 1 2022-2023.

Selama Liga 1 2022-2023 berlangsung, PSM asuhan Bernardo Tavares baru kebobolan empat gol. Dalam tujuh kali bertanding, tiga laga diantaranya berakhir clean sheet untuk PSM alias tak kebobolan.

“Untuk itu tadi saya sampaikan ke pemain banyak latihan finishing,” kata Aji Santoso, pelatih berlisensi AFC Pro.

https://bola.kompas.com/read/2022/09/06/22000038/psm-vs-persebaya-bajul-ijo-fokus-perbaiki-dua-masalah

Terkini Lainnya

Thom Haye: Bermain di Kandang Keuntungan, Mari Dukung Satu Sama Lain

Thom Haye: Bermain di Kandang Keuntungan, Mari Dukung Satu Sama Lain

Timnas Indonesia
Jadwal Singapore Open 2024: Termasuk Ginting-Jojo, 7 Wakil Indonesia Beraksi

Jadwal Singapore Open 2024: Termasuk Ginting-Jojo, 7 Wakil Indonesia Beraksi

Badminton
Timnas Putri Indonesia Libas Singapura, Sepak Bola Simpel, Contoh dari Claudia

Timnas Putri Indonesia Libas Singapura, Sepak Bola Simpel, Contoh dari Claudia

Timnas Indonesia
Italia Panggil Fantastic 5, Totti-Del Piero Ikut Latihan Jelang Euro 2024

Italia Panggil Fantastic 5, Totti-Del Piero Ikut Latihan Jelang Euro 2024

Liga Italia
Borneo FC Vs Bali United: Huistra Beri Makna untuk Peringkat Tiga

Borneo FC Vs Bali United: Huistra Beri Makna untuk Peringkat Tiga

Liga Indonesia
Persib dan Bobotoh Saling Rangkul, demi Raih Mimpi Juara Liga 1

Persib dan Bobotoh Saling Rangkul, demi Raih Mimpi Juara Liga 1

Liga Indonesia
Marco van Basten Desak Man United untuk Pertahankan Ten Hag

Marco van Basten Desak Man United untuk Pertahankan Ten Hag

Liga Inggris
Hasil Timnas Putri Indonesia Vs Singapura 5-1: Roket Marsela dan Claudia, Garuda Pertiwi Pesta

Hasil Timnas Putri Indonesia Vs Singapura 5-1: Roket Marsela dan Claudia, Garuda Pertiwi Pesta

Timnas Indonesia
Singapore Open 2024: Fikri/Bagas Bekuk Ahsan/Hendra, Lolos dari Lubang Jarum

Singapore Open 2024: Fikri/Bagas Bekuk Ahsan/Hendra, Lolos dari Lubang Jarum

Badminton
Shin Tae-yong Jelaskan Tujuan Laga Uji Coba Indonesia Vs Tanzania

Shin Tae-yong Jelaskan Tujuan Laga Uji Coba Indonesia Vs Tanzania

Timnas Indonesia
Rekap Hasil Singapore Open 2024: Gregoria ke 16 Besar, Ahsan/Hendra Tersingkir

Rekap Hasil Singapore Open 2024: Gregoria ke 16 Besar, Ahsan/Hendra Tersingkir

Badminton
STY Minta Timnas Indonesia Dikawal Ketat, Singgung Kenyamanan Pemain

STY Minta Timnas Indonesia Dikawal Ketat, Singgung Kenyamanan Pemain

Timnas Indonesia
Hasil Singapore Open 2024: Fikri/Bagas ke 16 Besar, Sengit Lawan The Daddies

Hasil Singapore Open 2024: Fikri/Bagas ke 16 Besar, Sengit Lawan The Daddies

Badminton
Ukir Sejarah Baru di Al Nassr, Ronaldo Sebut Rekor yang Memilihnya

Ukir Sejarah Baru di Al Nassr, Ronaldo Sebut Rekor yang Memilihnya

Liga Lain
STY Sebut Jay Idzes Absen Lawan Irak, 4 Pemain Belum Gabung Latihan Timnas Indonesia

STY Sebut Jay Idzes Absen Lawan Irak, 4 Pemain Belum Gabung Latihan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke