Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

PSM Makassar Vs Persib Bandung, Misi Maung Nodai Juku Eja

KOMPAS.com - Persib Bandung akan menghadapi salah satu tim yang belum terkalahkan di Kompetisi Liga 1 2022-2023, PSM Makassar.

Pertandingan PSM vs Persib akan digelar di Stadion BJ Habibie, Parepare, Sulawesi Selatan, pada Senin (29/8/2022).

Persib menuju Makassar dengan rombongan berisikan 20 pemain yang tak memuat bek asing, Nick Kuipers. Maung Bandung akan mencari cara buat memberi kekalahan pertama untuk PSM. 

Motivasi skuad Maung Bandung besar seiring dengan kehadiran pelatih baru, Luis Milla. Persib akan mencoba memanfaatkan kondisi beberapa pemain PSM yang mengalami kelelahan.

Para pemain PSM baru saja melakukan lawatan ke Malaysia guna melakoni laga tandang kontra Kuala Lumpur FC di ajang Piala AFC Cup 2022. 

Asisten pelatih Persib, Budiman, menegaskan timnya tak mau datang jauh-jauh ke Parepare hanya untuk kalah, mereka bertekad memenangkan poin.

“Kami datang ke sini dengan membawa 20 pemain, kami ingin mengambil sesuatu di sini. Kami siap memberikan yang terbaik,” tutur Budiman bertekad.

Menurut Budiman, PSM, adalah salah satu klub musim ini yang tampil solid. 

Di bawah arahan pelatih Bernardo Tavares, tim beralias Juku Eja mampu membangun kerja sama apik dan kekompakan luar biasa.

Maka, pantas saja hingga pekan ketujuh ini, PSM belum menelan kekalahan. Maung Bandung pun berusaha untuk mematahkan rekor positif PSM tersebut.

“Kami tahu PSM yang cukup solid, individu dan kerjasamanya bagus. kami ke sini ingin mematahkan rekor PSM yang tak terkalahkan itu,” ucap Budiman.

Pelatih 50 tahun itu telah berkoordinasi dengan Milla, ada beberapa pemain PSM yang patut mendapat perhatian.

Mulai dari kreator serangan, Wiljan Pluim, sampai ujung tombak, Everton Nascimento.

“PSM punya gelandang bagus, striker juga bagus, dan beberapa pemain lokal yang diwaspadai. Kami akan mengunci mereka untuk tidak bisa main leluasa nanti,” ujar Budiman.

https://bola.kompas.com/read/2022/08/29/06300098/psm-makassar-vs-persib-bandung-misi-maung-nodai-juku-eja

Terkini Lainnya

Harga Tiket Madura United Vs Persib, Suporter Tamu Dilarang Hadir

Harga Tiket Madura United Vs Persib, Suporter Tamu Dilarang Hadir

Liga Indonesia
Singapore Open 2024: Gregoria Tampil Nyaman, Tenang, dan Diuntungkan

Singapore Open 2024: Gregoria Tampil Nyaman, Tenang, dan Diuntungkan

Badminton
Hasil Singapore Open 2024: Sempat Dikte Lawan, Leo/Daniel Kalah

Hasil Singapore Open 2024: Sempat Dikte Lawan, Leo/Daniel Kalah

Badminton
Jadwal dan Live Streaming Timnas Putri Indonesia Vs Singapura Malam Ini

Jadwal dan Live Streaming Timnas Putri Indonesia Vs Singapura Malam Ini

Timnas Indonesia
Hasil Singapore Open 2024: Gregoria Mariska Melaju ke 16 Besar

Hasil Singapore Open 2024: Gregoria Mariska Melaju ke 16 Besar

Badminton
Marc Klok Stres Absen di Final Pertama Liga 1 2023-2024

Marc Klok Stres Absen di Final Pertama Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Bursa Transfer: Chelsea Incar Enzo Maresca, Brighton Mau Graham Potter Kembali

Bursa Transfer: Chelsea Incar Enzo Maresca, Brighton Mau Graham Potter Kembali

Liga Inggris
Kapolri Resmikan Komite Olahraga Polri

Kapolri Resmikan Komite Olahraga Polri

Sports
Kualifikasi Piala Dunia 2026: STY Beri Peringatan Terkait Kartu Kuning

Kualifikasi Piala Dunia 2026: STY Beri Peringatan Terkait Kartu Kuning

Timnas Indonesia
Ungkapan Saling Support Bomber Persib DDS-Ciro, Jadi 11 Pemain Terbaik APPI

Ungkapan Saling Support Bomber Persib DDS-Ciro, Jadi 11 Pemain Terbaik APPI

Liga Indonesia
Kualifikasi Piala Dunia 2026: Perketat Pengamanan Hotel Tempat Timnas Menginap

Kualifikasi Piala Dunia 2026: Perketat Pengamanan Hotel Tempat Timnas Menginap

Timnas Indonesia
Aston Villa Perpanjang Kontrak Unai Emery

Aston Villa Perpanjang Kontrak Unai Emery

Liga Inggris
Martial Ucap Selamat Tinggal ke Man United: Emosional, MU Selalu di Hati

Martial Ucap Selamat Tinggal ke Man United: Emosional, MU Selalu di Hati

Liga Inggris
368 Siswi Ikut Turnamen Sepak Bola Putri di Jakarta

368 Siswi Ikut Turnamen Sepak Bola Putri di Jakarta

Liga Indonesia
Latihan Timnas Malaysia Dijaga Ketat Polisi Imbas Kasus Penyerangan ke Pemain

Latihan Timnas Malaysia Dijaga Ketat Polisi Imbas Kasus Penyerangan ke Pemain

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke