Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Link Live Streaming Real Sociedad Vs Barcelona, Kickoff 03.00 WIB

KOMPAS.com - Barcelona asuhan Xavi Hernandez dijadwalkan menghadapi Real Sociedad pada pekan kedua kasta teratas Liga Spanyol, LaLiga.

Link live streaming Real Sociedad vs Barcelona akan tersedia di akhir artikel.

Duel Real Sociedad vs Barcelona akan dihelat di Stadion Anoeta (Reale Arena) pada Senin (22/8/2022) mulai pukul 03.00 WIB.

Modal Real Sociedad dan Barcelona untuk menyambut laga dini hari nanti cukup berbeda.

Kepercayaan diri Real Sociedad asuhan Imanol Alguacil saat ini sedang tinggi berkat kemenangan tipis 1-0 atas Cadiz pada pekan pertama Liga Spanyol.

Berbeda dari Real Sociedad, Barcelona mengawali Liga Spanyol 2022-2023 dengan hasil imbang tanpa gol melawan Rayo Vallecano.

Hasil imbang itu semakin memperburuk tren tidak pernah menang Barcelona ketika menghadapi Rayo Vallecano menjadi tiga pertandingan beruntun.

Menjelang laga kontra Real Sociedad, Barcelona masih menghadapi masalah terkait registrasi sekaligus transfer pemain.

Barcelona masih belum mendaftarkan bek anyar mereka, Jules Kounde, karena terhalang aturan ambang batas gaji pemain yang ditetapkan LaLiga.

Blaugrana, julukan Barcelona, saat ini harus melepas beberapa pemain agar bisa mendaftarkan Jules Kounde.

Terdapat empat pemain yang kerap disebut masuk dalam daftar jual Barcelona, yakni Martin Braithwaite, Samuel Umtiti, Memphis Depay, dan Pierre-Emerick Aubameyang.

Dari tiga nama di atas, hanya Braithwaite yang masih sepi peminat.

Adapun Samuel Umtiti dikabarkan akan segera hijrah ke Italia untuk membela Lecce dengan status pinjaman.

Di sisi lain, Memphis Depay dan Aubameyang kini dikaitkan dengan tim elite Eropa.

Depay kerap disebut segera merapat ke Juventus sementara Aubameyang terus diberitakan akan kembali ke London, Inggris, untuk bergabung dengan Chelsea.

Dikutip dari Marca, proses perpindahan Depay dan Aubameyang sampai akhir pekan kemarin masih alot karena masalah kontrak maupun nilai transfer.

Situasi Barcelona terlihat semakin pelik karena terdapat satu pasal khusus yang tertulis dalam kontrak Kounde.

Dikutip dari SPORT, Kounde nantinya diperbolehkan pergi dengan status bebas transfer jika Barcelona masih belum mendaftarkannya sampai 31 Agustus 2022.

Dalam konferensi pers menjelang laga Real Sociedad vs Barcelona, Xavi masih belum bisa memberi kepastian terkait status Depay, Aubameyang, maupun Kounde.

"Kami masih menunggu. LaLiga akan segera mengirimkan daftar pemain. Kami masih belum mendapatkan kabar baru," kata Xavi dikutip dari Mundo Deportivo.

"Kami tidak tahu apa yang akan terjadi pada masa depan. Sekarang, Aubameyang dan Depay masih pemain Barcelona. Keadaan akan menjawab," ujar Xavi.

"Kami masih bisa menggunakan Depay dan Aubameyang saat melawan Sociedad. Namun, prioritas kami adalah mendaftarkan Kounde," tutur pelatih asal Spanyol itu menambahkan.

Pertandingan Real Sociedad vs Barcelona dini hari nanti bisa disaksikan melalui layanan streaming berbayar beIN Sports mulai pukul 03.00 WIB.

Berikut adalah link live streaming Real Sociedad vs Barcelona >>> LINK

https://bola.kompas.com/read/2022/08/22/01000058/link-live-streaming-real-sociedad-vs-barcelona-kickoff-03.00-wib

Terkini Lainnya

Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke