Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Egy Maulana Vikri Lewati Rekor Trio Malaysia Saat Debut bareng Zlate Moravce

KOMPAS.com - Pemain timnas Indonesia, Egy Maulana Vikri, mengukir catatan impresif ketika melakoni debut bersama klub peserta Liga Slovakia, FC ViOn Zlate Moravce.

Egy Maulana Vikri langsung melewati rekor trio atau tiga pemain timnas Malaysia yang juga pernah merumput bersama FC ViOn Zlate Moravce di Liga Slovakia.

Debut Egy Maulana Vikri bersama FC ViOn Zlate Moravce terukir pada pekan kelima Liga Slovakia musim 2022-2023, Sabtu (13/8/2022).

Kala itu, Zlate Moravce dijadwalkan bertandang ke Stadion Pod Dubnom, markas MSK Zilina.

Egy Maulana Vikri tampil sebagai pemain pengganti dalam laga tersebut.

Pelatih Zlate Moravce, Jan Kocian, memasukkan Egy Maulana Vikri pada menit ke-19 untuk menggantikan Denys Balan yang mengalami cedera.

Penampilan debut Egy Maulana Vikri bersama Zlate Moravce dinilai cukup baik.

Dia menjadi aktor di balik terciptanya hadiah penalti untuk FC Vion Zlate Moravce pada menit ke-53.

Zlate Moravce mendapat hadiah penalti setelah bola hasil sepakan Egy mengenai tangan pemain MSK Zilina yang berdiri di kotak terlarang.

Namun, penalti tersebut gagal dimanfaatkan oleh rekannya, Tomas Dudek.

Ketika laga memasuki menit ke-76, Zlate Moravce justru kebobolan akibat gol pemain MSK Zilina, David Duris.

Setelah itu, Egy yang bermain sejak pertengahan babak pertama, ditarik keluar pada menit ke-83. Dia digantikan oleh Sebastian Rak.

Zlate Moravce yang telah mencoba beberapa cara untuk menyamakan kedudukan tak kunjung mencetak gol penyeimbang hingga laga usai.

Alhasil, mereka harus menelan kekalahan dan debut Egy bersama Zlate Moravce pun ternoda.

Kendati demikian, Egy berhasik mengukir catatan impresif. Dia mengukir 64 menit penampilan pada laga pertama bersama Zlate Moravce.

Bagi Egy, catatan waktu tersebut sudah cukup untuk melewati rekor tiga pemain timnas Malaysia, yakni Irfan Fazail, Fadhli Shas, dan Wan Zack Haikal.

Dilansir dari BolaSport.com, Irfan Fazail, Fadhli Shas, dan Wan Zack Haikal pernah bermain untuk Zlate Moravce, tetapi jarang mendapat menit bermain.

Irfan Fazail menjadi pemain timnas Malaysia dengan jumlah penampilan terbanyak bersama Zlate Moravce.

Pemain yang berposisi sebagai gelandang tengah itu mencatatkan 2 pertandingan bersama bersama Zlate Moravce. Dia tampil pada laga kontra AS Trencin dan MFK Ruzomberok.

Akan tetapi, Irfan Fazail hanya diberi waktu bermain total 9 menit dari 2 pertandingan tersebut.

Sementara itu, Fadhli Shas hanya sekali membela Zlate Moravce, yakni pada ajang Piala Slovakia, melawan Spartak Myjava.

Fadhli Shas tercatat bermain selama tujuh menit dalam laga itu.

Adapun satu lagi pemain timnas Malaysia yang pernah bermain untuk Zlate Moravce, Wan Zack Haikal, sama sekali belum mencatatkan menit bermain.

Artinya, waktu bermain Egy bersama Zlate Moravce lebih banyak daripada catatan 3 pemain timnas Malaysia tersebut. (Guntur Aji Bayu Riyanto)

https://bola.kompas.com/read/2022/08/15/19200028/egy-maulana-vikri-lewati-rekor-trio-malaysia-saat-debut-bareng-zlate-moravce

Terkini Lainnya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke