Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Resmi, Barcelona dan Leeds Sudah Sepakat soal Transfer Raphinha

KOMPAS.com - Barcelona secara resmi mengumumkan kesepakatan dengan Leeds United terkait transfer gelandang serang asal Brasil, Raphinha.

Hal itu diumumkan Barcelona pada Rabu (13/7/2022) malam WIB.

"Barcelona dan Leeds United pada prinsipnya telah mencapai kesepakatan untuk transfer Raphinha," bunyi pernyataan resmi Barcelona.

"Kesepakatan Barcelona dan Leeds United akan bergantung kepada hasil tes medis sang pemain," bunyi pernyataan resmi Barcelona.

Hal senada juga diungkapkan oleh Leeds United. Namun, kedua tim tidak menyebutkan berapa nilai kesepakatan transfer Raphinha.

Leeds hanya menyatakan bahwa Raphinha saat ini sudah berada di Spanyol untuk menyelesaikan tes medis di Barcelona.

Menurut berbagai media Eropa, Barcelona menebus Raphinha dari Leeds United dengan biaya transfer mencapai 55 juta euro atau sekitar Rp 829,5 miliar.

Nilai transfer itu di luar bonus yang dikabarkan mencapai 10 juta euro.

Mundo Deportivo mengklaim Raphinha nantinya akan mendapatkan kontrak jangka panjang dari Barcelona berdurasi lima tahun sampai Juni 2027.

Sebelumnya, Raphinha sempat dikaitkan dengan dua tim asal London (Inggris), yakni Arsenal dan Chelsea.

Kedua tim itu bahkan dikabarkan sempat memberi penawaran yang lebih tinggi dibandingkan Barcelona.

Namun, Raphinha dikabarkan hanya ingin bermain untuk Barcelona.

Hal itu dikonfirmasi langsung oleh pelatih Leeds United, Jesse Marsch.

"Tentu sangat sulit melihat Raphinha pergi. Namun, saya tahu mimpi Raphinha adalah bermain untuk Barcelona," kata Jesse Marsch.

"Jadi, saya berterima kasih atas komitmen dan dedikasi Raphinha untuk Leeds United," tutur Jesse Marsch menambahkan.

Adapun Presiden Barcelona, Joan Laporta, secara terbuka juga sudah membenarkan kesepakatan dengan Leeds United soal transfer Raphinha.

"Minggu ini Barcelona akan memperkenalkan Ousmane Dembele (kontrak baru) dan Raphinha," kata Laporta dikutip dari Mundo Deportivo.

Jika lolos tes medis, Raphinha akan menjadi rekruta ketiga Barcelona pada bursa transfer musim panas kali ini.

Sebelumnya, Barcelona sudah meresmikan kedatangan Franck Kessie dan Andreas Christensen.

Barcelona mendapatkan dua nama di atas dengan status bebas transfer alias gratis. 

Kessie merapat dari AC Milan sementara Christensen bergabung ke Barcelona setelah meninggalkan Chelsea.

Setelah merampungkan transfer Raphinha, Barcelona dikabarkan masih akan berburu pemain anyar. 

Beberapa nama yang kerap dikaitkan dengan Barcelona adalah Marcos Alonso (Chelsea) hingga Robert Lewandowski (Barcelona).

https://bola.kompas.com/read/2022/07/13/20363178/resmi-barcelona-dan-leeds-sudah-sepakat-soal-transfer-raphinha

Terkini Lainnya

Singapore Open 2024: Fikri/Bagas Bekuk Ahsan/Hendra, Lolos dari Lubang Jarum

Singapore Open 2024: Fikri/Bagas Bekuk Ahsan/Hendra, Lolos dari Lubang Jarum

Badminton
Shin Tae-yong Jelaskan Tujuan Laga Uji Coba Indonesia Vs Tanzania

Shin Tae-yong Jelaskan Tujuan Laga Uji Coba Indonesia Vs Tanzania

Timnas Indonesia
Rekap Hasil Singapore Open 2024: Gregoria ke 16 Besar, Ahsan/Hendra Tersingkir

Rekap Hasil Singapore Open 2024: Gregoria ke 16 Besar, Ahsan/Hendra Tersingkir

Badminton
STY Minta Timnas Indonesia Dikawal Ketat, Singgung Kenyamanan Pemain

STY Minta Timnas Indonesia Dikawal Ketat, Singgung Kenyamanan Pemain

Timnas Indonesia
Hasil Singapore Open 2024: Fikri/Bagas ke 16 Besar, Sengit Lawan The Daddies

Hasil Singapore Open 2024: Fikri/Bagas ke 16 Besar, Sengit Lawan The Daddies

Badminton
Ukir Sejarah Baru di Al Nassr, Ronaldo Sebut Rekor yang Memilihnya

Ukir Sejarah Baru di Al Nassr, Ronaldo Sebut Rekor yang Memilihnya

Liga Lain
STY Sebut Jay Idzes Absen Lawan Irak, 4 Pemain Belum Gabung Latihan Timnas Indonesia

STY Sebut Jay Idzes Absen Lawan Irak, 4 Pemain Belum Gabung Latihan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Punya Kualitas Standar Internasional, Le Minerale Siap Penuhi Kebutuhan Mineral Atlet Kelas Dunia di Indonesia Open 2024

Punya Kualitas Standar Internasional, Le Minerale Siap Penuhi Kebutuhan Mineral Atlet Kelas Dunia di Indonesia Open 2024

Badminton
Saat Shin Tae-yong Jadi “Kucing” di Latihan Timnas Indonesia…

Saat Shin Tae-yong Jadi “Kucing” di Latihan Timnas Indonesia…

Timnas Indonesia
Selangkah Lagi Achmad Jufriyanto Raih Gelar Kedua bersama Persib

Selangkah Lagi Achmad Jufriyanto Raih Gelar Kedua bersama Persib

Liga Indonesia
Madura United Vs Persib, Kondisi Kini Hugo Gomes Jelang Final Leg 2

Madura United Vs Persib, Kondisi Kini Hugo Gomes Jelang Final Leg 2

Liga Indonesia
Senjata Rahasia Ancelotti di Balik Real Madrid ke Final Liga Champions

Senjata Rahasia Ancelotti di Balik Real Madrid ke Final Liga Champions

Liga Champions
Shin Tae-yong soal Tak Panggil Elkan Baggott ke Timnas: Tanya Saja ke Dia

Shin Tae-yong soal Tak Panggil Elkan Baggott ke Timnas: Tanya Saja ke Dia

Timnas Indonesia
Alasan Van Dijk Antusias Nantikan Kedatangan Arne Slot di Liverpool

Alasan Van Dijk Antusias Nantikan Kedatangan Arne Slot di Liverpool

Liga Inggris
Harga Tiket Madura United Vs Persib, Suporter Tamu Dilarang Hadir

Harga Tiket Madura United Vs Persib, Suporter Tamu Dilarang Hadir

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke