Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Timnas U19 Indonesia Vs Vietnam: Shin Tae-yong Kritik Penyelesaian Akhir Garuda Nusantara

Timnas U19 Indonesia bermain imbang 0-0 dengan Vietnam pada laga pertama Grup A Piala AFF U19 2022, Sabtu (2/7/2022) malam WIB.

Kedua tim tampil dengan intensitas tinggi sejak awal babak pertama dan punya sejumlah peluang.

Akan tetapi, baik Indonesia maupun Vietnam sama-sama tak mampu memaksimalkan peluang.

Berdasarkan statistik, kubu tuan rumah memiliki jumlah percobaan tepat sasaran lebih banyak.

Tercatat, Garuda Nusantara mampu melesakkan tiga upaya on target, sementara Vietnam sekali melepaskan tembakan tepat sasaran.

Di luar itu, upaya Indonesia dan Vietnam sekali membentur mistar. Marselino Ferdinan adalah sosok yang usahanya mengenai mistar dari kubu tuan rumah.

Pada menit ke-88, timnas U19 Indonesia berhasil mencetak gol melalui penyerang Rabbani Tasnim Siddiq.

Namun, gol itu dianulir oleh wasit karena Razza Fachrezi lebih dulu melakukan pelanggaran kepada pemain Vietnam.

Timnas U19 Indonesia yang tak bisa memaksimalkan peluang mendapatkan sorotan khusus dari Shin Tae-yong.

Pelatih asal Korea Selatan itu menyayangkan penyelesaian akhir anak asuhnya, yang seharusnya bisa dimaksimalkan untuk mencetak gol.

"Saya mengakui finishing penyerangan kami kurang bagus untuk hari ini," kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers usai laga Indonesia vs Vietnam.

"Untuk mencetak gol perlu timing dan kecepatan bola bagus, itu yang harus diperbaiki. Sangat disayangkan, seharusnya kami bisa mencetak banyak gol," tuturnya.

Terlepas dari itu, Shin Tae-yong tetap mengapresiasi kerja keras pemainnya yang ia katakan sudah mampu menunjukkan performa yang cukup bagus.

Namun, dia tetap menyayangkan tripoin yang tak bisa diraih dari Vietnam.

"Sebelum tanding, kami berpikir wajib meraih kemenangan, sama sekali tidak mau seri. Kalau seri pun skenario paling buruk, tetapi kami tidak bisa dapat kemenangan," tuturnya.

Setelah ini, Indonesia akan berupaya memetik poin penuh perdana di Piala AFF U19 kala melawan Brunei Darussalam, Senin (4/7/2022).

Pada matchday pertama Grup A, Brunei kalah telak 0-7 dari Myanmar.

https://bola.kompas.com/read/2022/07/03/05400068/timnas-u19-indonesia-vs-vietnam-shin-tae-yong-kritik-penyelesaian-akhir-garuda

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke