Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bali United Vs Kedah: Persiapan 2 Hari, Kalah Cepat Sampai di Bali

KOMPAS.com - Pelatih Bali United, Stefano Cugurra, mengeluarkan keresahannya mengenai jadwal pelaksanaan Piala Presiden 2022 yang terlalu mepet dengan AFC Cup 2022.

Ia mengakui jadwal ini membuat tim tidak bisa leluasa mempersiapkan diri.

Stefano Cugurra kini tengah menyongsong laga Piala AFC 2022 Bali United vs Kedah di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Jumat (24/6/2022).

Pertandingan terakhir Bali United di Piala Presiden 2022 adalah saat mengalahkan Persebaya Surabaya 1-0 di Bandung, Senin (20/6/2022) malam.

Setelahnya, tim beralias Serdadu Tridatu beristirahat satu malam dan langsung pulang ke Bali pada Selasa (21/6/2022).

Sementara pertandingan perdana melawan Kedah Darul Aman FC dilaksanakan pada Jumat (24/6/2022) malam.

Artinya setelah dipotong perjalanan dan waktu istirahat, tim hanya memiliki waktu persiapan efektif selama dua hari.

“Bahkan semua tim away sudah datang lebih dulu dari kita di Bali,“ kata Stefano Cugurra, pelatih yang biasa disapa Teco.

“Tapi, begitulah keadaan di sepak bola Indonesia. Kita punya kompetisi turnamen pramusim lalu kita harus main lagi,” katanya lagi.

“Seharusnya kami dapat waktu partai tunda, jadi kami bisa lebih awal datang ke sini dan pemain bisa jadi lebih segar dan siap untuk pertandingan besok (melawan Kedah FC),” kata Teco berharap.

Stefano Cugura sendiri enggan mencari-cari alasan. Ia kini berusaha beradaptasi dengan kondisi yang ada.

Teco pun menyiapkan langkah antisipasi. Pada pertandingan terakhir melawan Persebaya Surabaya, sebagian besar pemain pilar Bali United dibangkucadangkan untuk menjaga stamina dan menghindarkan cedera.

“Tentu saya tidak akan jadikan ini alasan, kami akan tetap bersiap untuk besok,” ujar pelatih asal Brasil tersebut pada Kamis, 23 Juni 2022.

“Semoga besok ada pertandingan yang bisa dinikmati oleh orang-orang dan tim terbaiklah yang akan menang,” ujar Stefano Cugurra mengakhiri.

https://bola.kompas.com/read/2022/06/24/10200028/bali-united-vs-kedah--persiapan-2-hari-kalah-cepat-sampai-di-bali

Terkini Lainnya

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke