Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Premier League 2022-2023, Tak Ada Lagi Perusahaan Judi di Crystal Palace

LONDON, KOMPAS.com - Crystal Palace, klub Premier League, bergerak cepat mempersiapkan diri untuk memasuki musim 2022-2023.

Salah satunya, klub yang bermarkas di London Selatan ini menjalin kerja sama dengan produsen perlengkapan olahraga asal Italia, Macron.

"Kami meneken kontrak jangka panjang untuk jersey bersama Macron," ujar Direktur Komersial Crystal Palace, Barry Webber, Rabu (22/6/2022).

Crystal Palace dan Macron kali pertama bekerja sama pada musim 2014 hingga 2018.

Kala itu, status kerja sama Macron adalah mitra teknis.

Macron pada musim ini menggantikan Puma.

Kerja sama Crystal Palace dengan Puma menghasilkan uang per tahunnya mencapai 4,9 juta dollar AS atau sekitar Rp 70,56 miliar.

Macron akan memasok pakaian latihan, asesori, hingga pakaian-pakaian untuk perjalanan tim Crystal Palace.

Masuknya Macron ke Crystal Palace, usai meraih pasar olahraga rugby menjadikan merek itu menjadi merek pertama Italia di Inggris.

"Kami bangga bisa bekerja sama dengan Crystal Palace," ujar Marketing Manager Senior Olahraga Macron, Ross Cook.

Sementara itu, selain Macron, Crytal Palace sudah menggandeng dua sponsor untuk menemani perjalanan musim 2022-2023.

Perusahaan penjualan mobil digital, Cinch, akan menjadi sponsor di bagian dada jersey latihan dan pertandingan Crystal Palace.

Cinch menggantikan sponsor sebelumnya, perusahaan judi W88.

Sebelumnya, W88 sudah bermitra dengan Crystal Palace ada musim 2020-2021.

Lantas, perusahaan pengiriman uang Mukuru mencatatkan namanya di lengan jersey Crystal Palace untuk masa satu tahun.

https://bola.kompas.com/read/2022/06/23/22100088/premier-league-2022-2023-tak-ada-lagi-perusahaan-judi-di-crystal-palace

Terkini Lainnya

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG vs Dortmund, Bayern vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG vs Dortmund, Bayern vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekat Satoru Mochizuki Untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke