Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Gol Slalom 95 Meter Theo Hernandez untuk AC Milan, Bahkan Messi Tak Pernah Melakukannya…

KOMPAS.com - Pemain-pemain Atalanta seperti menangkap angin. Theo Hernandez berlari bak kereta ekspres guna menyempurnakan kemenangan 2-0 AC Milan via gol slalom 95 meter!

AC Milan mendekatkan diri kepada gelar juara Liga Italia 2021-2022 usai menang 2-0 atas Atalanta pada laga pekan ke-37 di Stadion San Siro, Minggu (15/5/2022).

Gol kemenangan skuad beralias I Rossoneri (Si Merah-Hitam) dibukukan oleh Rafael Leao (56’) dan Theo Hernandez (75’).

“Bahkan Messi tak pernah melakukannya,” tulis kiper AC Milan, Mike Maignan, mengomentari gol spektakuler Theo Hernandez, via fitur Instagram Stories.

Sama seperti publik San Siro, Maignan dibuat takjub dengan gol kelas dunia Theo Hernandez ke gawang Atalanta.

Proses gol berawal dari keberhasilan Rade Krunic memulihkan penguasaan bola di area pertahanan AC Milan.

Si kulit bulat lantas berada dalam penguasaan Theo Hernandez, sang bek sayap kiri AC Milan.

Theo Hernandez punya opsi untuk mengoper dan melakukan permainan simpel. Namun, ia memilih jalur bombastis.

Saudara kandung bek Perancis juara dunia 2018, Lucas Hernandez, itu terus melaju sendirian mendribel bola ke depan.

Theo Hernandez melakukan slalom alias lari zig-zag dengan kecepatan tinggi. Pemain-pemain Atalanta yang membayangi seperti sedang mengejar kereta cepat dan hanya mampu menangkap angin.

Teun Koopmeiners, pilar Atalanta pertama yang berupaya mencegat Theo Hernandez, tak mampu menyamakan langkah dan tertinggal di belakang.

Lolos dari Koopmeiners, Theo Hernandez lantas berkelit dari hadangan Marten De Roon dan Berat Djimsiti.

Gocekan The Hernandez ke arah kiri kemudian membuat De Roon dan Djimsiti bertubrukan!

Setelah itu, baru Theo Hernandez melakukan penyelesaian dengan sepakan kaki kiri yang tak mampu diamankan Juan Musso, kiper Atalanta.

Menurut laporan DAZN, Theo Hernandez melakukan lari slalom sejauh 95 meter!

Sebagai informasi, panjang lapangan San Siro adalah 105 meter. Artinya, jarak lari Hernandez sebelum bikin gol nyaris sepanjang lapangan San Siro!

Gol Theo Hernandez itu mengingatkan fan kepada aksi spektakuler legenda AC Milan, George Weah pada 8 September 1996.

“Saya mulai dan berpikir akan terus melaju. Itu adalah gol hebat, namun kerja keras rekan setim dan fan membuatnya mungkin,” kata Theo Hernandez soal golnya ke gawang Atalanta, sepert dilansir dari Football Italia.

Berkat kemenangan atas Atalanta, AC Milan kini hanya butuh tambahan satu poin untuk mengunci gelar juara Serie A, kompetisi kasta teratas Liga Italia.

Pada pekan ke-38 nanti, yang merupakan minggu penghabisan Serie A, AC Milan akan melawat ke kandang Sassuolo, sementara sang pesaing di jalur juara, Inter Milan bakal menjamu Sampdoria.

Laga-laga pekan ke-38 Liga Italia 2021-2022 akan dipentaskan pada Minggu (22/5/2022).

https://bola.kompas.com/read/2022/05/16/05300038/gol-slalom-95-meter-theo-hernandez-untuk-ac-milan-bahkan-messi-tak-pernah

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke