Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Pelatih Myanmar: Tidak Perlu Malu Kalah dari Timnas Indonesia...

Laporan Langsung Jurnalis Kompas.com, M. Hafidz Imaduddin, dari Vietnam.

KOMPAS.com - Pelatih timnas U23 Myanmar, Velizar Popov, mengaku bangga melihat perjuangan anak asuhnya pada laga terakhir Grup A SEA Games 2021 kontra Indonesia.

Velizar Popov menilai Myanmar tidak perlu merasa malu meskipun kalah dari Indonesia. 

Sebab, Velizar Popov menilai Indonesia adalah salah satu tim terbaik di SEA Games 2021.

Hal itu disampaikan Velizar Popov dalam konferensi pers seusai pertandingan timnas Indonesia vs Myanmar, Minggu (15/5/2022) sore WIB.

Pertandingan yang dihelat di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Vietnam, itu berakhir dengan skor 3-1 untuk kemenangan timnas U23 Indonesia asuhan Shin Tae-yong.

Tiga gol kemenangan timnas U23 Indonesia dicetak oleh Egy Maulana Vikri (6'), Witan Sulaeman (10') dan Marselino Ferdinan (45+2').

Adapun satu gol balasan Myanmar asuhan Velizar Popov dibukukan oleh Win Naing Tun pada menit ke-67.

Seusai pertandingan, Velizar Popov mengaku sangat bangga melihat permainan Myanmar yang terus memberi perlawanan ketika sudah tertinggal 0-3.

Dalam keterangannya, Velizar Popov juga menyinggung semifinal SEA Games 2109 yang juga mempertemukan Indonesia Vs Myanmar.

Velizar Popov menilai permainan Myanmar saat ini jauh lebih baik daripada ketika menghadapi Indonesia asuhan Indra Sjafri pada semifinal SEA Games 2019 di Filipina.

"Ketika Anda sudah tertinggal 0-2 sejak awal, tentu itu akan sulit. Namun, kami langsung bereaksi. Kami juga berhasil mencetak gol meskipun dianulir karena offside," kata Velizar Popov dalam konferensi pers seusai laga yang juga dihadiri Kompas.com.

"Gol ketiga (Indonesia) adalah gol yang menentukan pertandingan. Namun, kami berhasil menunjukkan permainan yang baik pada babak kedua. Kami menciptakan banyak peluang bagus dan mendominasi di babak kedua," tutur Velizar Popov.

"Tidak perlu merasa malu kalah dari Indonesia. Mereka adalah salah satu tim terbaik dan berpengalaman. Tiga tahun lalu, kami juga kalah dari Indonesia pada semifinal (SEA Games 2019)." ucap Velizar Popov.

"Tahun ini, kami kembali kalah dari Indonesia. Namun, permainan kami jauh lebih baik dibandingkan dengan tahun tiga tahun lalu," kata pelatih asal Bulgaria itu menambahkan.

Kekalahan dari Indonesia membuat Myanmar asuhan Velizar Popov langsung tersingkir atau gagal lolos ke semifinal SEA Games 2021.

Myanmar harus tersingkir karena hanya menempati peringkat ketiga klasemen akhir Grup A SEA Games 2021 dengan koleksi enam poin dari empat laga.

The Asian Lions, julukan Myanmar, duduk di peringkat ketiga tepat di bawah Vietnam (10 poin) dan Indonesia (9) yang lolos ke semifinal SEA Games 2021 sebagai perwakilan Grup A.

Hasil ini tentu sangat mengecewakan bagi Myanmar mengingat mereka meraih medali perunggu pada SEA Games 2019 di Filipina.

Terkait klasemen akhir Grup A SEA Games 2021, Velizar Popov menilai Indonesia dan Vietnam lebih layak lolos ke semifinal.

"Mari kita mencoba berpikir realistis. Indonesia dan Vietnam adalah dua tim terbaik di SEA Games 2021. Mungkin mereka akan bertemu lagi di final," kata Velizar Popov.

"Indonesia dan Vietnam adalah tim yang berpengalaman. Mereka membawa banyak pemain dari Piala AFF 2020. Jika membuat kesalahan saat menghadapi Vietnam atau Indonesia, Anda akan dihukum," ucap Velizar Popov.

"Tidak ada drama di sini. Ini adalah bagian dari turnamen. Kami harus menghadapi Indonesia dan Vietnam di fase grup. Para pemain Myanmar masih harus banyak belajar untuk tumbuh," tutur Velizar Popov.

Selanjutnya, timnas U23 Indonesia masih harus menunggu klasemen akhir Grup B untuk melihat siapa lawan mereka di semifinal SEA Games 2021.

Timnas U23 Indonesia yang lolos sebagai runner up Grup A nantinya akan menghadapi juara Grup B pada semifinal SEA Games 2021.

Calon lawan timnas U23 Indonesia di semifinal SEA Games 2021 nantinya adalah salah satu di antara Malaysia, Thailand, atau Kamboja.

https://bola.kompas.com/read/2022/05/15/21283128/pelatih-myanmar-tidak-perlu-malu-kalah-dari-timnas-indonesia

Terkini Lainnya

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Pengamat Tanah Air Bedah Kans Timnas U23 Indonesia di Semifinal

Timnas Indonesia
Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Uber Cup 2024, Indonesia Vs Hong Kong Tanpa Apriyani/Fadia

Badminton
Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Alasan Staf STY Pilih Nyanyi Indonesia Raya Saat Lawan Korea Selatan

Timnas Indonesia
Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Pelatih Uzbekistan Amati Indonesia, Garuda Tahu Cara Ladeni Tim Besar

Timnas Indonesia
Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Ernando Bersinar di Timnas U23 Indonesia, Kekaguman dari Pelatih Persebaya

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke