Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Liga Europa: Frankfurt Tekuk West Ham, Wakil Jerman Berjaya di Semifinal Pertama

Semifinal Liga Europa mempertemukan duel West Ham vs Eintracht Frankfurt dan RB Leipzig vs Rangers.

Partai West Ham vs Frankfurt digelar di Stadion Olimpiade London, Inggris. Hasilnya, West Ham kalah 0-1 pada laga leg pertama.

The Hammers, julukan West Ham, langsung mendapatkan sengatan setelah Ansgar Knauff mencetak gol untuk Frankfurt pada menit pertama.

Michail Antonio dapat menyamakan kedudukan pada menit ke-21.

Akan tetapi, Frankfurt mmapu mencetak gol tambahan melalui gelandang serang asal Jepang, Daichi Kamada, pada menit ke-54.

West Ham sejatinya lebih dominan ketimbang wakil Bundesliga tersebut dengan total 15 peluang.

Namun, penyelesaian yang kurang efektif menjadi masalah besar The Hammers.

Pasukan David Moyes pun hanya mampu membuat dua upaya tepat sasaran dan satu yang berbuah gol.

Ini menjadi modal yang tak bagus bagi West Ham mengingat pertandingan leg kedua akan digelar di markas Frankfurt

Pada laga lainnya, RB Leipzig meraih kemenangan 1-0 atas wakil Skotlandia, Rangers, di Red Bull Arena.

Gol mantan bek kiri Manchester City, Angelino, menentukan kemenangan kandang RB Leipzig pada menit ke-85.

Frankfurt dan Leipzig pun berpotensi menyajikan All German Final di partai puncak Liga Europa musim ini.

Akan tetapi, kedua tim tersebut miminal harus meraih hasil imbang pada laga leg kedua semifinal Liga Europa, Jumat (6/5/2022).

Hasil Leg Pertama Semifinal Liga Europa, Jumat (29/4/2022) dini hari WIB:

West Ham vs Eintracht Frankfurt 1-2 (Michail Antonio 21'/Ansgar Knauff 1', Daichi Kamada 54')

RB Leipzig vs Rangers 1-0 (Angelino 85')

https://bola.kompas.com/read/2022/04/29/04215188/hasil-liga-europa-frankfurt-tekuk-west-ham-wakil-jerman-berjaya-di-semifinal

Terkini Lainnya

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Hasil Thomas Cup 2024: Jonatan Penentu, Indonesia Tembus Final!

Badminton
Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Top Skor Liga 1 David da Silva Punya Pesaing

Liga Indonesia
Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Piala Thomas 2024: Kunci Anthony Ginting Tumbangkan Penakluk Axelsen

Badminton
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia 2-0 Taiwan

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Indonesia Vs Guinea: Berjuang demi Olimpiade, Garuda Muda ke Paris Besok

Timnas Indonesia
Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Setop Merundung Pemain Timnas U23 Indonesia!

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Indonesia Vs Guinea, PSSI Tunggu Kabar Baik dari Klub Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan  Indonesia atas Taiwan 1-0

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan Indonesia atas Taiwan 1-0

Liga Indonesia
Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Liga Spanyol
Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Badminton
Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Badminton
Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke