Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Real Madrid Vs Chelsea: Hadapi Misi Sulit, The Blues Asing dengan Bernabeu

KOMPAS.com - Chelsea menyambangi markas Real Madrid pada leg kedua perempat final Liga Champions 2021-2022. 

Duel Real Madrid vs Chelsea dijadwalkan berlangsung di Stadion Santiago Bernabeu, Rabu (13/4/2022) pukul 02.00 dini hari WIB. 

Chelsea menghadapi misi hampir mustahil di Bernabeu. Tim asuhan Thomas Tuchel tersebut harus mengalahkan Real Madrid dengan selisih tiga gol untuk lolos ke semifinal. 

Situasi itu terjadi sebab Chelsea menelan kekalahan 1-3 dari Real Madrid pada leg pertama di Stadion Stamford Bridge pekan lalu. 

Di tengah misi sulit itu, Chelsea justru asing dengan atmosfer Santigao Bernabeu. The Blues tak pernah menginjakkan kaki mereka di stadion tersebut. 

Kedua tim sejatinya bertemu di semifinal Liga Champions musim lalu. Namun, kala itu Chelsea bermain di Estadio Alfredo di Stefano pada leg pertama sebab Bernabeu sedang direnovasi. 

Situasi ini bisa menjadi tantangan bagi Chelsea. Sebab, banyak tim-tim besar yang bahkan sudah berkali-kali tanding di Bernabeu, tidak mampu meraih catatan positif. 

Bayern Muenchen contohnya. Raksasa Bundesliga itu sudah bermain 13 kali di Bernabeu dan cuma mencatatkan tiga kemenangan. 

Hal yang sama juga terjadi kepada Juventus. Bianconeri baru menang tiga kali dari 11 laga melawan Madrid di Santigao Bernabeu. 

Rival besar Real Madrid, Barcelona, bahkan hanya menang 28 kali di stadion tersebut dari 114 pertandingan di semua kompetisi. 

Sementara itu, Chelsea akan menjadi tim Inggris kesembilan yang bertanding di Bernabeu setelah Liverpool, Man United, Man City, Tottenham, Leeds United, Derby County dan Ipswich Town.

Berbicara soal laga melawan Real Madrid, pelatih Chelsea Thomas Tuchel mengakui bukan hal yang mudah tetapi ia masih memiliki harapan timnya bisa membalikkan keadaan. 

"Ini adalah tantangan yang sangat sulit, tetapi kami punya hak untuk bermimpi," ujar Thomas Tuchel, dilansir dari laman resmi Real Madrid. 

"Ini adalah olahraga dan keindahan olahraga berarti segala sesuatu mungkin terjadi. Kami mencoba lebih mengandalkan fisik dan memainkan laga intens pada leg pertama," kata dia. 

"Kami mendapat kerugian besar dalam hal kebugaran pemain karena Madrid melakukan lima pergantian pemain sepanjang musim dan kami bermain di liga yang paling menuntut fisik," ujar Thomas Tuchel. 

https://bola.kompas.com/read/2022/04/11/20284148/real-madrid-vs-chelsea-hadapi-misi-sulit-the-blues-asing-dengan-bernabeu

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Timnas Indonesia
PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

Liga Champions
Piala Asia U17 Putri 2024,  Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Piala Asia U17 Putri 2024, Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Timnas Indonesia
Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Liga Indonesia
Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Internasional
Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Timnas Indonesia
Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Timnas Indonesia
Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke