Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

5 Fakta Menarik Man City Vs Liverpool, Trent Alexander-Arnold Buat Catatan Gemilang

Bertanding di Stadion Etihad, duel Man City vs Liverpool berakhir tanpa pemenang dengan skor 2-2.

Man City sempat unggul dua kali melalui gol-gol dari Kevin De Bruyne (5') dan Gabriel Jesus (36').

Namun, Livepool selalu bisa bangkit hingga akhirnya mencetak dua gol via aksi Diogo Jota (13') dan Sadio Mane (46').

Berikut 5 Fakta Menarik Man City Vs Liverpool:

1. Hasil Atraktif dan Identik Man City vs Liverpool

Duel Man City vs Liverpool kali ini sekaligus mengulangi hasil laga kedua tim tersebut pada pertemuan pertama Liga Inggris 2021-2022, 3 Oktober tahun lalu.

Pertemuan pertama Man City dan Liverpool musim ini juga disajikan dengan permainan atraktif kedua tim.

Bedanya, Liverpool mampu unggul dua kali lebih dulu dan pada akhirnya disamakan Man City di Anfield.

Saat itu, gol Sadio Mane dibalas Phil Foden, lalu gol Mo Salah dibalas De Bruyne.

Persaingan menuju gelar Liga Inggris antara Man City dan Liverpool sekarang semakin panas.

Man City masih kokoh di puncak klasemen Liga Inggris dengan raihan 74 poin. The Citizens masih ditempel Liverpool di posisi kedua dengan koleksi 73 poin.

Kedua kandidat kuat juara Liga Inggris itu sama-sama telah memainkan 31 laga dan menyisakan tujuh pertandingan lagi.

2. Produktivitas Kevin De Bruyne

Satu gol ke gawang Liverpool menjadikan De Bruyne sebagai pemain tertajam Man City di Premier League 2021-2022 sejauh ini.

De Bruyne kini telah mencetak 11 gol, unggul satu gol dari Riyad Mahrez dan Raheem Sterling.

Dengan tujuh laga yang tersisa, gelandang asal Belgia itu berbeluang melewati produktivitas terbaiknya di Liga Inggris pada musim 2019-2020.

Sementara itu, sang gelandang juga mencetak empat gol berturut-turut di semua kompetisi untuk pertama kalinya di Man City.

3. Liverpool Tertinggal pada Babak Pertama Setelah 1 Tahun

Pertandingan melawan Man City sempat membuat Liverpool tetinggal 1-2 pada babak pertama sebelum Mane menyamakan kedudukan 2-2.

Itu adalah kali pertama The Reds tertinggal pada babak pertama setelah setahun lamanya di Liga Inggris.

Sebelumnya, catatan tersebut terjadi pada 10 April 2021 ketika Liverpool comeback 2-1 atas Aston Villa.

Sebelumnya, ketika Man City unggul lebih dulu, The Citizens meraih 22 kemenangan di Liga Inggris.

Assist Alexander-Arnolod untuk Diogo Jota kali ini menghadirkan catatan gemilang. 

Bek kanan Liverpool itu sekarang telah menciptakan umpan berbuah gol (setidaknya 1 assist) ke gawang 19 tim lawan di Premier League saat ini.

https://bola.kompas.com/read/2022/04/11/07260838/5-fakta-menarik-man-city-vs-liverpool-trent-alexander-arnold-buat-catatan

Terkini Lainnya

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke