Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Real Madrid Vs Getafe, Data Buktikan Benzema Striker Terbuas Eropa

KOMPAS.com - Real Madrid dijadwalkan melawan Getafe pada jornada ke-31 LaLiga atau kompetisi kasta tertinggi Liga Spanyol 2021-2022. 

Pertandingan Real Madrid vs Getafe berlangsung di Stadion Santiago Bernabeu, Minggu (10/4/2022) dini hari WIB. 

Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti telah merilis daftar pemain untuk melawan Getafe termasuk Karim Benzema yang sedang dalam tren positif. 

Benzema mengantarkan Real Madrid meraih kemenangan pada leg pertama perempat final Liga Champions 2021-2022 melawan Chelsea beberapa hari lalu. 

Bermain di Stadion Stamford Bridge, Benzema mencetak hattrick atau tiga gol dan membawa Real Madrid menang 3-1. 

Melansir data dari Marca, tiga gol ke gawang Chelsea mengantarkan Benzema menjadi penyerang paling "buas" di lima liga top Eropa musim ini. 

Benzema tercatat berkontribusi langsung terhadap 50 gol untuk Real Madrid di semua kompetisi musim 2021-2022. Rinciannya, Benzema mencetak 37 gol dan 13 assist. 

Jumlah tersebut membuat Benzema melewati koleksi penyerang elite Eropa lainnya seperti Robert Lewandowski (terlibat dalam proses 49 gol), Kylian Mbappe (45), hingga Mohamed Salah (38 gol). 

Performa Benzema akhir-akhir ini juga mendapat pujian dari sang pelatih. Ancelotti menilai Benzema masih bisa tampil lebih bagus lagi karena punya karier panjang. 

"Benzema masih memiliki karier yang sangat panjang dan terus meningkat setiap tahun," kata Carlo Ancelotti dilansir dari situs Real Madrid.

"Dia meningkatkan karakrter dan level kepimpinannya di dalam dan luar lapangan selama bertahun-tahun," ujarnya. 

"Dia selalu bagus, tetapi dia lebih menonjol saat ini karena lebih berpengaruh berkat kepribadiannya. Itulah mengapa dia seperti seorang pemimpin," tutur Ancelotti. 

Adapun Real Madrid saat ini tengah memuncaki klasemen Liga Spanyol 2021-2022 dengan mengoleksi 69 poin. 

Los Blancos, julukan Real Madrid, unggul sembilan angka atas Sevilla yang menyusul di peringkat kedua dengan catatan 60 poin. 

Carlo Ancelotti mengatakan, laga melawan Getafe penting dalam perburuan gelar juara. Oleh karena itu, ia bertekad mengantarkan Madrid terus mendulang tripoin. 

"Ini adalah pertandingan yang sangat penting dalam konteks liga. Kami harus terus menang. Kami akan mempersiapkan diri, tampil bagus dan meraih tiga poin lagi," ucap Ancelotti. 

https://bola.kompas.com/read/2022/04/09/20400038/real-madrid-vs-getafe-data-buktikan-benzema-striker-terbuas-eropa

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke