Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Chelsea Vs Real Madrid: Casemiro Ingatkan Masih Ada 90 Menit

Real Madrid tampil impresif ketika tandang ke Stamford Bridge untuk melakoni leg pertama babak perempat final Liga Champions. Tim berjulukan Los Blancos ini menang 3-1 atas Chelsea.

Tiga gol kemenangan itu diborong striker Karim Benzema pada menit ke-21, 24 dan 46. Sementara itu, satu gol Chelsea dihasilkan lewat sundulan Kai Havertz pada menit ke-40.

Hasil pada Rabu (6/4/2022) atau Kamis dini hari tersebut menjadi modal yang sangat bagus untuk menghadapi leg kedua pekan depan. Real Madrid hanya perlu bermain imbang ketika menjamu Chelsea di Santiago Bernabeu, Selasa (12/4).

Namun Casemiro tak ingin timnya terlena. Sang gelandang asal Brasil berharap Real Madrid tetap menaruh hormat kepada Chelsea, yang berstatus juara bertahan Liga Champions.

"Ini penampilan yang sangat disiplin di mana kami memahami permainan. Tak diragukan lagi, tetapi masih ada 90 menit," ujar Casemiro usai laga, dikutip dari situs resmi Real Madrid.

"Kami tahu bahwa sekarang kami kembali ke Bernabeu dan itu penting karena merupakan rumah kami. Tetapi masih ada 90 menit lagi dan kami harus menunjukkan rasa hormat kepada sang juara bertahan Liga Champions." 

"Chelsea bermain bagus dan terbiasa bermain seperti ini, tetapi seperti yang saya katakan, kami harus menunjukkan rasa hormat kepada mereka."

Memang, Chelsea mendominasi laga di Stamford Bridge. Tim berjulukan The Blues ini meraih 54 persen penguasaan bola dan melepaskan total 15 tembakan.

Namun Real Madrid bermain lebih efektif. Meski hanya membuat delapan tembakan, enam di antaranya tepat sasaran dan tiga berbuah gol lewat torehan Benzema.

"Pertama, kita harus berbicara tentang keajaiban Karim. Kami hanya perlu menikmatinya, kami menghargai kualitasnya dan pemain seperti apa dia," ujar Casemiro tentang Benzema.

"Tetapi banyak orang hanya melihat golnya dan kami melihat kualitasnya, tipe orangnya dan hal penting adalah kami terus menikmati memilikinya."

"Itu adalah upaya seluruh tim, membaca permainan, mengetahui cara bermain dan saya pikir kami memahami permainan dengan baik."

Gelandang berusia 30 tahun ini tak lupa berterima kasih kepada fans Real Madrid, yang tak henti memberikan dukungan. Meski demikian, dia kembali memberikan pesan soal leg kedua.

"Terima kasih banyak atas dukungan mereka yang sangat membantu kami. Tetapi pesan saya, masih ada 90 menit lagi. Kami harus menunjukkan rasa hormat kepada Chelsea," ujarnya.

"Kami tahu, kami akan mendapat dukungan lagi saat di Bernabeu." 

Musim lalu, Chelsea menghentikan langkah Real Madrid pada babak semifinal. The Blues unggul 3-1 secara agregat setelah menang 2-0 pada leg kedua di Stamford Bridge.

https://bola.kompas.com/read/2022/04/07/07150008/chelsea-vs-real-madrid--casemiro-ingatkan-masih-ada-90-menit

Terkini Lainnya

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke