Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Target 3 Besar Luput, Persija Bertekad Sapu Bersih 6 Laga Tersisa

KOMPAS.com - Persija Jakarta bertekad memenangi enam laga tersisa pada gelaran Liga 1 2021-2022. 

Persija menderita kekalahan dari sang pemuncak klasemen, Bali United, pada pekan ke-29 Liga 1 2021-2022. 

Duel Bali United vs Persija yang berlangsung di Stadion Ngurah Rai, Minggu (6/3/2022) malam WIB, berakhir dengan skor 2-1. 

Sebanyak dua gol kemenangan Bali United masing-masing dicetak Ilija Spasojevic dan Lerby Eliandry. Sementara itu, gol Persija tercatat atas nama Irfan Jauhari. 

Kekalahan dari Bali United membuat target Persija finis di tiga besar klasemen akhir Liga 1 2021-2022 mustahil terwujud. 

Pada Januari 2022, Manajer Persija Bambang Pamungkas sempat mengungkapkan target tim berjuluk Macan Kemayoran tersebut. 

Mantan pesepak bola yang akrab disapa Bepe itu mengatakan, Persija membidik finis di tiga besar musim ini. 

"Presiden klub menyampaikan bahwa target kami tahun ini adalah tiga besar. Setelah tiga besar, kami ingin mengejar menjadi yang terbaik di Indonesia," kata Bepe, dilansir dari Tribunnews.com. 

"Itu target kami. Tahun ini tiga besar, tahun depan kami ingin menjadi yang terbaik," tuturnya menambahkan. 

Namun, kekalahan dari Bali United membuat Persija tertahan di peringkat kedelapan klasemen sementara Liga 1 2021-2022 dengan mengoleksi 38 poin dari 28 pertandingan. 

Apabila berhasil memenangi enam pertandingan terakhir, Persija total hanya akan mengumpulkan 56 poin. 

Jumlah tersebut tidak cukup membawa Persija menembus tiga besar. Pasalnya, Arema FC yang saat ini menempati peringkat ketiga sudah mengoleksi 58 poin dari 29 pertandingan. 

Melihat situasi tersebut, Sudirman selaku pelatih Persija meminta anak didiknya fokus menatap satu per satu pertandingan yang tersisa. 

"Kami ingin mencari poin maksimal dari enam pertandingan terakhir," kata Sudirman, dilansir dari Antara. 

"Pertandingan melawan Bali United sejatinya berjalan bagus. Namun, kami membuat kesalahan kecil yang dimanfaatkan lawan untuk melakukan serangan balik dan mencetak gol," kata pelatih berusia 52 tahun ini. 

"Kami juga mempunyai banyak peluang yang seharusnya bisa dimanfaatkan dengan lebih baik," tutur Sudirman. 

Persija Jakarta selanjutnya akan melawan Borneo FC di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Kamis (10/3/2022) malam WIB. 

https://bola.kompas.com/read/2022/03/07/18200058/target-3-besar-luput-persija-bertekad-sapu-bersih-6-laga-tersisa

Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke