Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Witan Sulaeman Cetak Gol Perdana, FK Senica Menang 2-1

KOMPAS.com - Egy Maulana Vikri dan Witan Sulaeman menjadi starter dalam kemenangan FK Senica atas GKS Jastrzebie. 

Laga uji coba FK Senica vs Jastrzebie yang berlangsung di Stadion FK Senica, Sabtu (5/2/2022) malam WIB, berakhir dengan skor 2-1. 

Gol kemenangan FK Senica dicetak Witan Sulaeman (9') dan Giannis Niarchos (14'). Sementara itu, satu gol Jastrzebie tercatat atas nama Konrad Handzlik. 

FK Senica kebobolan lebih dulu saat pertandingan baru berjalan sembilan menit. Gawang FK Senica yang dikawal kiper Henrich Ravas bergetar akibat tendangan Konrad Handzlik.  

Tim tuan rumah kemudian menyamakan kedudukan pada menit ke-14 via aksi Witan Sulaeman.

Pemain timnas Indonesia tersebut menggiring bola memasuki kotak penalti dan mengelabui lawan, sebelum melepaskan tendangan ke sudut kiri atas gawang GSK Jastrzebie.

Gol ke gawang Jastrzebie sekaligus merupakan gol perdana Witan bersama FK Senica. 

FK Senica kemudian berbalik unggul pada menit ke-20 berkat gol Giannis Niarchos. Gol Niarchos tercipta berkat kerja sama yang melibatkan Egy Maulana Vikri. 

Egy yang berdiri di tepi kotak penalti mengirimkan umpan ke salah satu rekannya yang kemudian meneruskan si kulit bundar kepada Niarchos. 

Adapun pertandingan melawan GKS Jastrzebie merupakan laga uji coba terakhir FK Senica sebelum kembali bertanding di Fortuna Liga, kompetisi kasta teratas Liga Slovakia. 

FK Senica saat ini berada di urutan keenam klasemen Fortuna Liga dengan mengoleksi 24 poin dari 19 pertandingan. 

FK Senica juga sedang dalam tren positif setelah selalu menang dalam tiga laga terakhir di Fortuna Liga. 

Susunan pemain FK Senica vs GSK Jastrzebie 

FK Senica: Henrich Ravas (GK); Raphael Anaba, Mario Mihal, Petr Pavlik, Filip Orsula, Marko Totka, Ouattara, Witan Sulaeman, Juraj Pirsoka, Egy Maulana Vikri, Giannis Niarchos. 

GSK Jastrzebie: Bartosz Neugebauer (GK); Remigiusz Borkata, Oliver Podhorin, Mateusz Bondarenko, Lukasz Zejdler, Konrad Handzlik, Vladyslav Okhronchuk, Michal Kuczalek, Farid Ali, Dariusz Kaminski, Marek Fabiry. 

https://bola.kompas.com/read/2022/02/05/20565518/witan-sulaeman-cetak-gol-perdana-fk-senica-menang-2-1

Terkini Lainnya

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke