Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Covid-19 Merebak di Liga 1, Kubu Persija Sebut Kompetisi Belum Harus Pindah Lokasi

Berdasarkan data terakhir, total ada 68 kasus positif Covid-19 di Liga 1 yang melibatkan pemain dan staf klub.

Pada Rabu (2/2/2022), sebanyak tiga klub dikonfirmasi memiliki kasus positif.

Persita Tangerang menjadi klub ke-13 yang melaporkan temuan kasus Covid-19, lalu kubu Persib Bandung dan Persebaya Surabaya kembali terpapar.

Adapun terdapat empat pertandingan yang dijadwalkan berlangsung pada Rabu. 

Namun, hanya laga PSM vs Persib Bandung yang ditunda PT LIB setelah menggelar rapat darurat.

Pasalnya, Maung Bandung hanya memiliki 13 pemain yang tersedia, sedangkan setiap tim perlu memiliki minimal 14 pemain untuk bertanding.

Dokter tim Persija Jakarta, Donny Kurniawan, memberikan tanggapan terkait angka Covid-19 yang tinggi di Liga 1.

Donny menilai bahwa memindahkan lokasi kompetisi Liga 1 dari Provinsi Bali adalah ide yang bagus.

Namun, ada sejumlah pertimbangan matang yang harus dipikirkan PT LIB selaku operator kompetisi. 

Sebab, sebaran kasus Covid-19 di Pulau Jawa, termasuk wilayah Jabodetabek juga sedang tinggi. 

"Kalau misalkan kita berpikir kompetisi mau dipindahkan, that's a good ideas. Tapi, harus jelas juga mau dipindahkan ke mana," ucap dokter Donny dikutip dari Tribunnews.com.

"Tidak segitu mudahnya kita memindahkan lokasi kompetisi. Kalaupun mau dipindahkan ke mana? Jawa Tengah, Jawa Timur juga lagi naik kasusnya. Jabodetabek lebih para lagi kasusnya," ungkapnya.

Di sisi lain, Donny menilai penanganan kasus-kasus Covid-19 di lingkungan Liga 1 masih berjalan baik.

Indikatornya antara lain, penanganan kasus Covid-19 sangat cepat yang dilakukan oleh PT LIB.

Kemudian, ada fakta bahwa para pemain dan ofisial Liga 1 yang positif Covid-19, semuanya hanya diterpa gejala ringan alias tidak ada yang mengkhawatirkan.

"Menurut pendapat saya, selama LIB cukup tanggap menangani semua kasus Covid-19 ini, dan masih bisa mengatasi kasus-kasus yang ditemukan, kemudian tidak adanya kasus terinfeksi Covid-19 dengan gejala berat, itu berarti kita masih well managed situasi ini," ujar dokter Donny.

Dokter Donny menekankan, dalam situasi ini tidak boleh menyalahkan satu sama lain. 

Hal terpenting yang harus dilakukan di tengah badai Covid-19 yang menerpa Liga 1 adalah meningkatkan koordinasi satu sama lain, terutama klub peserta dengan PT LIB.

"Kalau kita menyalahkan LIB, Bali, atau siapa pun akan sulit. Yang kita butuhkan sekarang bagaimana kita berkoordinasi satu sama lain, menjaga liga kita supaya tetap bisa berjalan, tetapi dalam situasi yang aman," tutur dokter Donny.

Menurut dokter Donny, jika koordinasi antara klub peserta dengan PT LIB baik, penanganan temuan kasus Covid-19 akan mudah dilakukan. 

Apabila penanganan kasus Covid-19 berjalan baik, maka kompetisi Liga 1 tidak perlu dipindahkan. 

"Tapi, kalau misalkan kita tidak menangani dengan baik, kita harus jujur nih, harus jujur kalau kita tidak bisa menanggulanginya lagi dan tarik rem darurat," tambah dokter Donny.

"Yang jelas selama kita bisa me-manage, tidak memaksakan, kita saling berkomunikasi, saya rasa liga ini masih bisa tetap berjalan di Bali," pungkasnya.

https://bola.kompas.com/read/2022/02/03/10010088/covid-19-merebak-di-liga-1-kubu-persija-sebut-kompetisi-belum-harus-pindah

Terkini Lainnya

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke