Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadwal Siaran Langsung Liga 1, Derbi Jawa Timur Persela Vs Arema FC

Adapun jadwal siaran langsung Liga 1 akan tersedia pada akhir artikel ini.

Jadwal Liga 1 hari ini akan menggelar tiga pertandingan, salah satunya adalah derbi Jawa Timur antara Persela Lamongan dan Arema FC.

Duel Persela vs Arema FC dijadwalkan berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pada Selasa malam WIB.

Arema FC membidik tiga angka untuk memantapkan posisi di puncak klasemen Liga 1 dan menjauhi Persib Bandung.

Singo Edan kini telah mengoleksi 44 poin dari 21 laga, selisih satu angka dari Persib yang menguntit di posisi kedua.

Di sisi lain, Persela yang tengah menduduki tempat ke-16 (17 poin) membutuhkan poin penuh untuk keluar dari zona degradasi.

Di atas kertas, Arema FC cenderung diunggulkan untuk kembali meraih tripoin.

Selain karena performa impresif, kubu Malang tersebut juga unggul head-to-head atas Persela.

Dari 25 edisi derbi Jawa Timur kontra Persela, Arema FC berhasil meraih 14 kali kemenangan.

Sementara, Persela hanya mampu menang enam kali dan sisanya berakhir imbang.

Keperkasaan Arema FC semakin dipertegas dengan kemenangan telak 3-0 atas Laskar Joko Tingkir pada pertemuan pertama Liga 1 musim ini.

Carlos Fortes berpotensi menjadi ancaman nyata bagi Laskar Joko Tingkir. Pada pertemuan pertama, sang striker berhasil mencetak dua gol ke gawang kubu Lamongan itu.

Striker berkebangsaan Portugal tersebut juga merupakan salah satu bomber tersubur di Liga 1 musim ini dengan torehan 11 gol.

Sebelum pertandingan Persela vs Arema FC, duel Persipura Jayapura vs Madura United dan Bhayangkra FC vs Barito Putera akan dihelat lebih dulu.

Rangkaian pertandingan Liga 1 dapat disaksikan langsung melalui stasiun televisi swasta.

Selain itu, Anda juga bisa menyaksikan laga-laga Liga 1 secara streaming via tautan berikut >>> LINK

Jadwal Liga 1:

Selasa (1/2/2022)

15.15 WIB - Persipura Jayapura vs Madura United

18.15 WIB - Bhayangkara FC vs Barito Putera

20.45 WIB - Persela Lamongan vs Arema FC

Rabu (2/2/2022)

15.15 WIB - PSS vs Persik

15.15 WIB - Persita vs Borneo FC

18.15 WIB - PSM Makassar vs Persib Bandung

20.45 WIB - PSIS Semarang vs Persebaya

Kamis (3/2/2022)

20.30 WIB - Persikabo vs Bali United

https://bola.kompas.com/read/2022/02/01/11200078/jadwal-siaran-langsung-liga-1-derbi-jawa-timur-persela-vs-arema-fc

Terkini Lainnya

STY: Lapangan Latihan Timnas U23 Indonesia di Perancis di Bawah Standar

STY: Lapangan Latihan Timnas U23 Indonesia di Perancis di Bawah Standar

Timnas Indonesia
Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Badminton
Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Liga Inggris
STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke