Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Persija Vs Persiraja, Kebangkitan Penghuni Papan Tengah dan Bawah

KOMPAS.com - Persija Jakarta akan menghadapi Persiraja Banda Aceh dalam lanjutan pekan ke-22 Liga 1 2021-2022 di Stadion I Gusti Ngurah Rai Denpasar, Minggu (30/1/2022) sore.

Persija Jakarta dibayangi fenomena kebangkitan penghuni papan bawah. Persik Kediri secara mengejutkan mengalahkan Bhayangkara FC 1-0 dan Madura United berhasil mengalahkan PSIS Semarang 2-1 pada laga-laga Jumat (28/1/2022).

Persija Jakarta pun patut waspada sebab Persiraja Banda Aceh juga menunjukkan tanda-tanda kebangkitan.

Tim berjuluk Laskar Rencong belum terkalahkan pada dua laga terakhir walaupun belum memetik kemenangan.

Pelatih Persija Jakarta, Sudirman, merasa wajar hasrat bertarung Persiraja meningkat pesat, khususnya jelang akhir kompetisi.

Sebab, tim penghuni papan bawah memiliki motivasi dua kali lipat untuk mencapai zona aman.

“Itu yang harus diwaspadai karena sepak bola selalu dinamis. Saya melihat tim-tim papan bawah jauh meningkat dari putaran pertama kemarin,” ujar pelatih yang biasa disapa Coach Jendral.

“Itulah yang membuat tim-tim papan atas kesulitan saat menghadapi pressing-pressing dari mereka,” imbuhnya.

Selain munculnya fenomena kebangkitan tim penghuni papan bawah, berikut ini 7 fakta menarik jelang pertandingan Persija Jakarta melawan Persiraja Banda Aceh.

1. Pada putaran pertama, Persija Jakarta berhasil mengalahkan Persiraja Banda Aceh dengan skor tipis 1-0. Itu menjadi satu-satunya pertemuan kedua tim selama berkompetisi di Liga 1 Indonesia. Laga pekan ke-22 nanti akan menjadi pertemuan kedua tim.

2. Persija Jakarta baru merasakan satu kali kekalahan pada tujuh laga terakhir. Satu-satunya kekalahan didapatkan saat melawan Persipura Jayapura dengan skor 1-2.

3. Persija Jakarta belum mencatatkan clean sheet dalam empat laga terakhir. Total lima gol bersarang ke gawang Persija Jakarta dalam kuartet pertandingan itu. 

4. Lambat panas masih menjadi masalah utama yang dihadapi Persija Jakarta. Macan Kemayoran tercatat kebobolan empat gol di babak pertama dari total lima gol yang bersarang ke gawang mereka dalam empat laga terakhir.

Selain itu, Persija Jakarta juga mencetak empat gol di babak kedua dari total enam gol yang mereka cetak dari empat laga terakhir.

5. Persiraja Banda Aceh belum merasakan kemenangan dalam 19 laga terakhir. Ini menjadi rekor tanpa kemenangan terlama selama pelaksanaan Liga 1 2021-2022.

6. Persiraja Banda Aceh juga kebobolan 27 gol dari 10 laga terakhir yang menjadikan mereka tim dengan rasio pertahanan terburuk.

7. Persiraja Banda Aceh memetik hasil imbang pada dua pertandingan terakhir. Itu menjadi pertama kalinya Laskar Rencong memetik poin beruntun.

https://bola.kompas.com/read/2022/01/30/13543618/persija-vs-persiraja-kebangkitan-penghuni-papan-tengah-dan-bawah

Terkini Lainnya

PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Liga Inggris
Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Liga Indonesia
Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Liga Inggris
Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Liga Inggris
Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Liga Inggris
Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Hasil Liga Inggris: Man City Juara, Klopp Pamit, Rekor Buruk MU

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Hasil Roma Vs Genoa: Lukaku Cetak Gol, 10 Pemain Serigala Menang

Liga Italia
Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Hasil Liga Spanyol: Sensasi Sorloth Tahan Madrid, Barca Libas Rayo 3-0

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Hasil dan Klasemen Akhir Liga Inggris, Man City Juara Musim 2023-2024

Liga Inggris
Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Hasil Inter Vs Lazio, Gelandang Jepang Cetak Gol, Nerazzurri Tertahan

Liga Italia
Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Nu Skin Run 10K Diikuti 1.500 Peserta, Dukung Gaya Hidup Sehat

Sports
Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Hasil Liverpool Vs Wolves 2-0, Akhir Manis Perpisahan Juergen Klopp...

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Hasil Arsenal Vs Everton: Meski Menang, The Gunners Runner-up Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Hasil Man City Vs West Ham 3-1, The Citizens Juara Liga Inggris!

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke