Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Aston Villa Vs Man United, Kata Gerrard soal Debut Manis Coutinho

Philippe Coutinho tengah dipinjamkan raksasa Liga Spanyol, Barcelona, ke Aston Villa.

Playmaker asal Brasil itu telah mencatatkan debutnya bersama Aston Villa saat melawan Manchester United pada pekan ke-22 Liga Inggris, Minggu (16/1/2022) dini hari WIB.

Pada laga pertamanya bagi kubu Midlands, Coutinho turun dari bangku cadangan pada menit ke-68 dan langsung memberikan dampak instan.

Sembilan menit setelah masuk ke lapangan, Coutinho berandil besar dalam proses gol Jacob Ramsey (77').

Kemudian, pemain berusia 29 tahun itu sukses mencetak sendiri gol kedua Aston Villa (81').

Kontribusi Coutinho pun membuat Aston Villa menyamakan 2-2, setelah sempat dibobol dua kali oleh Bruno Fernandes (6', 67').

Hingga akhir laga, skor imbang 2-2 tak berubah. Alhasil, Aston Villa selamat dari kekalahan di hadapan publik sendiri.

Debut manis ini bak menandakan kebangkitan Coutinho lagi setelah sempat meredup bersama Barcelona.

Performa Coutinho memang menurun setelah Barca menebusnya dari Liverpool senilai 135 juta euro (sekitar Rp 2,2 triliun) pada Januari 2018.

Secara keseluruhan, Coutinho "hanya" membuat 25 gol dan 14 assist dari 106 laga di semua ajang bersama Blaugrana.

Bahkan, statistik pemain kelahiran Rio de Janeiro itu tampak lebih baik saat dirinya dipinjamkan ke Bayern Muenchen pada musim 2019-2020.

Bersama Die Roten, sang playmaker mencetak 11 gol dan sembilan assist dari 38 laga di semua ajang.

Kontribusi itu pun membuat Countinho membantu Muenchen meraih treble winners (trofi Liga Champions, Bundesliga, DFB Pokal).

Meski Coutinho sempat meredup di Barcelona, Gerrard yakin sang playmaker masih berbakat dan merupakan salah satu pemain terbaik di Liga Inggris.

"Dia bermain dengan bagus. Dia tidak kehilangan bakat. Phil hanya perlu berada di tempat di mana dia merasa dicintai dan didukung, tersenyum dan menikmati sepak bolanya," tutur Gerrard dilansir dari Birmingham Mail.

Gerrard yang juga menjadi rekan setim Coutinho di Liverpool ini pun yakin sang pemain akan memberikan kontribusi besar untuk Aston Villa.

"Dia berusia 29 tahun, dia telah memenangkan berbagai gelar berbeda. Dia masih memiliki rasa lapar untuk bermain dan berkontribusi," ucap Gerrard.

"Begitu dia menjadi lebih bugar dan lebih kuat, saya yakin dia akan memberikan kontribusi lebih dan mencetak gol untuk tim ini," tandas legenda Liverpool itu.

Sementara itu, Coutinho juga bertekad untuk selalu memberikan yang terbaik selama di Aston Villa. 

"Ini adalah awal yang baik dan kami terus percaya sampai akhir," kata Coutinho usai melakoni laga debutnya bersama Aston Villa.

"Ada banyak pasang surut, tetapi itu sudah berlalu. Saya di sini dan fokus pada tujuan klub dan manajer (Gerrard)," ujar Coutinho.

"Saya ingin melakukan pekerjaan dengan baik untuk membantu rekan satu tim dan klub," ungkapnya.

https://bola.kompas.com/read/2022/01/16/10200008/aston-villa-vs-man-united-kata-gerrard-soal-debut-manis-coutinho

Terkini Lainnya

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke