Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Persib Vs Persita: Debut Manis Bruno Cantanhede, Antar Maung Bandung Menang 1-0

KOMPAS.com - Debut manis Bruno Cantanhede menghiasi kemenangan yang diraih Persib Bandung atas Persita Tangerang pada pekan pembuka seri kedua Liga 1 musim 2021-2022.

Laga Persib vs Persita yang digelar di Stadion Gelora Ngurah Rai, Denpasar, Bali, pada Jumat (7/1/2022) malam WIB itu berakhir dengan skor 1-0.

Satu-satunya gol yang membawa Persib Bandung meraih kemenangan tercipta berkat eksekusi penalti Bruno Cantanhede pada menit ke-32.

Ini menjadi debut manis bagi Bruno Cantanhede yang baru bergabung dengan Maung Bandung, julukan Persib, menjelang putaran kedua Liga 1 2021-2022.

Pada penampilan pertamanya, penyerang asal Brasil itu langsung mencetak gol dan mempersembahkan kemenangan kepada Persib Bandung.

Kemenangan ini sekaligus mendongkrak posisi Persib Bandung di papan klasemen Liga 1 2021-2022.

Anak-anak asuh Robert Rene Alberts kini menempati puncak klasemen berkat torehan 37 poin dari 18 pertandingan.

Mereka unggul selisih gol atas Bhayangkara FC yang juga telah mengantongi 37 poin dan menempati peringkat kedua.

Bhayangkara FC bisa kembali ke puncak klasemen jika mampu memetik poin ketika bersua Arema FC pada Minggu (9/1/2022) malam WIB.

Adapun Persita Tangerang yang menelan kekalahan dari Persib, kini berada di peringkat ke-10 dengan koleksi 22 poin dari 18 laga.

Jalannya laga Persib vs Persita

Persib Bandung yang tengah bersaing di papan atas klasemen Liga 1 musim 2021-2022 mengincar kemenangan guna menempel ketat Bhayangkara FC di posisi puncak.

Klub berjulukan Maung Bandung itu pun langsung melancarkan serangan sejak peluit kickoff dibunyikan.

Rekrutan anyar mereka, David da Silva, mulai menebar ancaman ketika laga baru memasuki menit keempat.

David da Silva mengancam gawang Persita lewat sundulan setelah meneruskan umpan silang Beckham Putra.

Namun, bola hasil sundulan David da Silva masih mampu ditangkap dengan sempurna oleh kiper Persita, Rendy Oscario Sroyer.

Berselang 10 menit kemudian, Persib kembali mendapat peluang emas lewat aksi Bruno Cantanhede.

Adapun Bruno Cantanhede juga merupakan salah satu rekrutan anyar Persib Bandung yang baru didatangkan menjelang putaran kedua Liga 1 2021-2022.

Bruno Cantanhede mengancam gawang Persita dengan sepakan mendatar dari dalam kotak penalti.

Akan tetapi, peluang dari Bruno Cantanhede juga belum bisa membuahkan gol bagi Persib.

Sepakan Bruno Cantanhede mampu ditepis oleh Rendy Oscario Sroyer yang tampil gemilang hingga pertengahan babak pertama.

Pada pertengahan babak pertama, Rendy Oscario Sroyer tercatat telah melakukan tiga penyelamatan.

Setelah melewatkan beberapa peluang, Persib berhasil memecah kebuntuan lewat eksekusi penalti Bruno Cantanhede pada menit ke-32.

Persib mendapat hadiah penalti setelah Rendy Oscario Sroyer menjatuhkan Bruno Cantahede di kotak terlarang.

Setelah itu, tak ada gol lain yang tercipta. Persib belum mampu menambah keunggulan, sedangkan Persita tak kunjung menyamakan kedudukan hingga babak pertama usai.

Pada babak kedua, Persita yang tertinggal 0-1 langsung melancarkan inisiatif serangan. Mereka pun mampu menciptakan dua peluang dalam waktu berdekatan.

Namun, kedua peluang itu belum mampu dikoversikan menjadi gol oleh anak-anak asuh Widodo Cahyono Putro. 

Di sisi lain, Persib terus berupaya menambah keunggulan. Maung Bandung beberapa kali mendapat peluang emas lewat aksi Febri Hariyadi dan Mohammed Rashid.

Aksi berbalas serangan yang ditunjukkan kedua tim terus terjadi hingga pertengahan babak kedua.

Setelah itu, Persita makin gencar dalam melancarkan serangan. Mereka pun mampu menciptakan peluang emas ketika laga memasuki menit ke-75.

Akan tetapi, peluang itu masih mampu diantisipasi oleh kiper Persib, Teja Paku Alam, yang melakukan penyelamatan gemilang.

Ketika laga menyisakan 10 menit, Persita kembali mendapat sejumlah peluang. Namun, barisan pertahanan Persib selalu mampu mengagalkan peluang yang diciptakan Pendekar Cisadane.

Skor 1-0 untuk keunggulan Persib Bandung kemudian bertahan hingga laga usai.

PERSIB vs PERSITA 1-0 (Bruno Cantanhede 32'-p)

Susunan pemain Persib vs Persita:

Persib (4-2-3-1): 14-Teja (GK); 12-Henhen, 2-Kuipers, 16-Jufriyanto, 3-Idrus; 23-Klok, 74-Rashid; 13-Febri (10-Vizcarra 78'), 7-Beckham (66-Jardel 90+1'), 37-Bruno (21-Frets 67'); 25-Da Silva.

Cadangan: 99-Aqil (GK), 4-Bayu, 66-Jardel, 22-Supardi, 8-Aziz, 10-Vizcarra, 27-Zalnando, 88-Syafril, 17-Ferdiansyah, 21-Frets.

Pelatih: Robert Rene Alberts.

Persita (4-3-3): 27-Oscario (GK); 11-Toha, 4-Syaeful, 13-Agung, 12-Kevin (37-Ballah 74'); 33-Sin, 91-Davronov (19-Ricki 46'), 31-Harrison (3-Iqbal 56'); 16-Agustiar (14-Hamdi 46'), 88-Maulana (77-Kasim 56'), 10-Correa.

Cadangan: 34-Goentara (GK), 3-Iqbal, 77-Kasim, 19-Ricki, 37-Ballah, 14-Hamdi, 9-Hardianto, 44-Duta, 63-Gusmawan, 2-Choiri.

Pelatih: Widodo Cahyono Putro

https://bola.kompas.com/read/2022/01/07/22253568/hasil-persib-vs-persita-debut-manis-bruno-cantanhede-antar-maung-bandung-menang

Terkini Lainnya

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke