Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Salernitana Vs Inter - Pesta Gol, Nerazzurri Menang 5-0

KOMPAS.com - Inter Milan meraih kemenangan saat menyambangi markas Salernitana pada pekan ke-18 Serie A atau kompetisi kasta tertinggi Liga Italia 2021-2022. 

Laga Salernitana vs Inter Milan berlangsung di Stadion Arechi, Sabtu (18/12/2021) dini hari WIB. 

Inter Milan mengakhiri pertandingan tersebut dengan kemenangan 5-0. 

Gol-gol tim berjuluk Nerazzurri tersebut masing-masing dicetak oleh Ivan Perisic (menit ke-11), Denzel Dumfries (33'), Alexis Sanchez (52'), Lautaro Martinez (77'), dan Roberto Gagliardini (87')

Kemenangan ini membuat Inter Milan semakin nyaman di puncak klasemen sementara Liga Italia 2021-2022 dengan catatan 43 poin. 

Inter Milan membuka keunggulan terlebih dahulu saat pertandingan baru berusia 11 menit. 

Adalah Ivan Perisic yang berhasil mencetak gol pembuka dan membawa Inter unggul 1-0 atas Salernitana. 

Perisic sukses merusak jala gawang Salernitana yang dikawal kiper Vincenzo Fiorillo dengan sundulannya usai memanfaatkan sepak pojok Hakan Calhanoglu. 

Nerazzurri kemudian menggandakan keunggulan menjadi 2-0 pada menit ke-33 berkat gol Denzel Dumfries. 

Ia melepaskan tendangan kaki kanan dari jarak dekat setelah menerima assist Edin Dzeko. 

Skor 2-0 menjadi hasil akhir babak pertama antara Salernitana vs Inter Milan. 

Pada babak kedua, tepatnya menit ke-52, Inter semakin memperlebar jarak setelah Alexis Sanchez sukses mengoyak gawang Salernitana. 

Lautaro Martinez yang baru masuk pada menit ke-56 menggantikan Alexis Sanchez, juga berhasil mencetak gol dan membawa Inter unggul 4-0. 

Gol Lautaro Martinez yang tercipta pada menit ke-77 tersebut bermula dari operan Arturo Vidal kepada Roberto Gagliardini. 

Bola lalu bergulir dari kaki Gagliardini sebelum akhirnya sampai ke Martinez yang berada di tengah kotak penalti. 

Pemain asal Argentina itu pun langsung melepaskan tembakan keras dan bola bersarang nyaman di gawang Salernitana. 

Inter memastikan kemenangan 5-0 berkat gol Gagliardini pada menit ke-87. Gol lagi-lagi berawal dari umpan Vidal yang semula mengarahkan bola ke Lautaro Martinez. 

Sebelum sampai ke Lautaro Martinez, bola berhasil disapu oleh pemain Salernitana. Namun, sapuannya tak sempurna sehingga bola jatuh di hadapan Gagliardini yang langsung melepaskan tendangan dan tak bisa diantisipasi kiper Salernitana. 

Susunan pemain Salernitana vs Inter Milan 

Salernitana (5-3-2): 1-Fiorillo (GK); 33-Carri, 23-Gyomber (21-Zortea 88'), 26-Bogdan, 31-Gagliolo, 19-Ranieri (4-Jaroszynski 71'); 22-Joel Obi, 20-Kastanos (8-Schiavone 61'), 18-Coulibaly; 25-Simy (11-Duric 61'), 7-Franck Ribery (15-Gondo 71') . 

Inter Milan (3-5-2): 1-Handanovic (GK); 95-Bastoni (32-Dimarco 56'), 6-Stefan de Vrij, 33-D'Amborsio; 14-Perisic, 20-Calhanoglu, 77-Brozovic (5-Gagliardini 71'), 23-Barella (22-Vidal 56'), 2-Dumfries; 9-Dezko, 7-Sanchez (10-Martinez 56'). 

https://bola.kompas.com/read/2021/12/18/04404618/hasil-salernitana-vs-inter-pesta-gol-nerazzurri-menang-5-0

Terkini Lainnya

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan  Indonesia atas Taiwan 1-0

Hasil Semifinal Thomas Cup 2024: Ginting Buka Keunggulan Indonesia atas Taiwan 1-0

Liga Indonesia
Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Real Madrid vs Cadiz: Courtois akan Kembali Bermain!

Liga Spanyol
Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Link Live Streaming Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Indonesia Vs China di Final Uber Cup 2024, Ulangan 16 Tahun Silam

Badminton
Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Komang Ayu: Penentu Kemenangan, Bangga Masuk Final bersama Tim Uber

Badminton
Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Susunan Pemain Indonesia Vs Taiwan di Semifinal Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Kembali

Badminton
Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Putaran Nasional Liga 3: Kans Lolos Menipis, ASIOP FC Wajib Sapu Bersih

Liga Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Piala Thomas 2024 Pukul 16.00 WIB

Badminton
Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Hasil Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia 3-2 Korea Selatan, Jumpa China di Final

Badminton
Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol Vs PSM

Ciro Alves Winger Tersubur Liga 1 untuk Persib, Sesalkan Gol Vs PSM

Liga Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final Setelah 16 Tahun

Hasil Uber Cup 2024: Komang Ayu Menang, Merah Putih Tembus Final Setelah 16 Tahun

Badminton
Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Timnas Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Badminton
Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke