Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Italia Enggan Masuk Play-off Piala Dunia, Terbayang Kegagalan 2018

KOMPAS.com - Timnas Italia lebih memilih langsung lolos ke putaran final Piala Dunia 2022 ketimbang harus melalui jalur play-off.

Timnas Italia akan bertandang ke markas Irlandia Utara pada matchday pamungkas Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa.

Laga Irlandia Utara vs Italia dijadwalkan berlangsung di Stadion Windsor Park, Selasa (16/11/2021) pukul 02.45 dini hari WIB.

Laga kontra Irlandia Utara krusial bagi Gli Azzurri karena bisa menentukan langkah mereka ke putaran final Piala Dunia 2022.

Saat ini, Italia memang masih memimpin klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2022 dengan koleksi 15 poin dari tujuh laga.

Namun, posisi timnas Italia belum aman karena mereka hanya unggul selisih gol dan gol memasukkan saja dari Swiss yang duduk di peringkat kedua.

Timnas Italia surplus 11 gol (13-2), sedangkan Swiss dua gol lebih sedikit atau +9 (11-2).

Dengan kondisi tersebut, timnas Italia tak hanya bisa mengandalkan kemenangan atas Irlandia Utara untuk memastikan satu tempat di Piala Dunia 2022.

Mereka juga perlu berharap Swiss terpeleset atau menang dengan skor kecil pada petandingan melawan Bulgaria.

Sebab, apabila nantinya poin, selisih gol, dan jumlah gol memasukkan antara kedua tim sama kuat, Italia akan turun ke peringkat kedua dan Swiss naik ke puncak.

Status juara Grup C akan membawa Xherdan Shaqiri dkk lolos langsung ke putaran final Piala Dunia 2022.

Hal itu bisa terjadi lantaran Italia kalah dalam urusan head-to-head gol tandang dari Swiss. (0-0, 1-1).

Memang, masih ada jalan play-off untuk lolos jika akirnya Italia kalah dalam persaingan dengan Swiss dan berakhir sebagai runner-up Grup C.

Namun, pelatih timnas Italia Roberto Mancini takkan mengambil jalan "sulit" itu. Dia berharap Italia bisa melaju tanpa harus mealalui play-off.

“Kami tahu ini pertandingan penting, kami akan pergi ke sana dengan tujuan untuk menang," ucap Mancini, sebagaimana dikutip dari Football Italia, Senin (15/11/2021).

“Jika kami gagal, kami masih memiliki kesempatan lewat play-off pada bulan Maret, tetapi kami ingin lolos (ke Piala Dunia 2022) besok," imbuhnya.

Roberto Mancini tampaknya menghindari play-off karena terbayang kegagalan Italia lolos ke Piala Dunia 2018.

Kala itu, timnas Italia yang diarsiteki Giampiero Ventura harus melalui babak play-off dan berhadapan dengan Swedia.

Pada leg pertama di kandang Swedia (10 November 2017), timnas Italia takluk 0-1. Sementara, pada pertemuan kedua saat menjadi tuan rumah (13 Novembr 2017, Italia bermain imbang 0-0 dengan Swedia.

Italia pun gagal masuk ke putaran final Piala Dunia 2018 karena kalah agregat 0-1 dari Swedia.

https://bola.kompas.com/read/2021/11/15/13400078/italia-enggan-masuk-play-off-piala-dunia-terbayang-kegagalan-2018

Terkini Lainnya

Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Internasional
Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

BrandzView
Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Liga Indonesia
Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Badminton
Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Sports
Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Badminton
Gregoria Akhirnya Menang atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Gregoria Akhirnya Menang atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Badminton
Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Timnas Indonesia
Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke