Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Update PUBG Mobile, Royale Pass Month 4 Bertema Temporal Warrior

KOMPAS.COM - PUBG Mobile resmi luncurkan Royale Pass (RP) Month 4 bertema “Temporal Warrior”. 

Peluncuran tersebut sebagai bagian dari pembaruan versi 1.6 yang menampilkan mode gameplay baru “Flower Menace” dan kembalinya mode favorit penggemar.

Berlangsung selama 4 minggu terhitung dari tanggal 18 Oktober lalu, penggemar dan komunitas dapat merasakan konten-konten terbaru termasuk gameplay Cyber Ring.

Ada eksklusif setelan keren, skins senjata terbaru, emote, ornamen, dan lainnya yang berbeda dari season sebelumnya.

Untuk mengakomodasi PUBG Mobile yang terus berkembang dan antusiasme penggemar akan konten-konten terbaru, PUBG Mobile memperkenalkan sebuah sistem terbaru mencakup jadwal tema dan jangka waktu dari tiap musim.

Jika sebelumnya RP akan berlangsung selama dua bulan dengan sistem baru bernama Royale Pass Month (RPM), musim PUBG Mobile akan berlangsung selama satu bulan saja.

Harga setiap Bulan RP adalah 360 UC (dikurangi dari 600 UC) dan peringkat tertinggi telah dikurangi dari 100 menjadi 50. Jumlah hadiah juga akan ditingkatkan.

Sistem Poin Tantangan juga diterapkan untuk mengevaluasi tindakan pemain, memberikan bonus untuk perilaku positif seperti tidak keluar di tengah permainan atau Away From Keyboard (AFK) dan tidak menembak teman sendiri.

Pembaruan konten pada RP Month 4 memberikan pemain hadiah berjenjang di setiap rangkingnya. Peringkat akan terbuka apabila seorang pemain mampu menyelesaikan berbagai misi dan tantangan mingguan yang diberikan selama 4 minggu atau membeli peringkat agar lebih cepat mencapai peringkat akhir.

Sebagai hadiah utama, setelan Mecha Bruiser Set bisa pemain dapatkan saat telah mencapai level 50 di RP Month 4, tentunya setelan ini hanya tersedia di Elite Pass saja dan pemain harus membeli Elite Pass terlebih dahulu untuk mendapatkan hadiah eksklusif lainnya.

PUBG MOBILE versi 1.6 ini juga menghadirkan berbagai konten yang memanjakan pemain lewat kembalinya tujuh mode favorit dengan waktu yang terbatas, diantaranya seperti kembalinya peta bersalju Vikendi serta kemitraan baru dengan KartRider Rush+.

https://bola.kompas.com/read/2021/10/22/13450088/update-pubg-mobile-royale-pass-month-4-bertema-temporal-warrior

Terkini Lainnya

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Badminton
Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Liga Inggris
STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke