Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

HT Persela Vs Madura United, Gol Geledek Birrul Antar Laskar Joko Tingkir Ungul

SLEMAN, KOMPAS.com - Persela Lamongan untuk sementara unggul 1-0 pada babak pertama pertandingan melawan Madura United.

Duel Persela vs Madura United merupakan laga pekan ketujuh Liga 1 2021-2022 yang dihelat di Stadion Maguwoharjo, Sabtu (16/10/2021) sore WIB.

Laskar Joko Tingkir, julukan Persela, berhasil unggul setelah tendangan keras kaki kanan Ahmad Birrul Walidain merobek jala gawang Madura United pada menit ketujuh.

Dilihat dari statistik, Madura United asuhan Rahmad Darmawan sebenarnya mengusai pertandingan.

Hal itu dibuktikan dari persentase penguasaan bola Madura United yang mencapai 65 persen pada babak pertama.

Namun, buruknya final pass dan penyelesaian akhir membuat Madura United gagal mencetak gol.

Laskar Sape Kerrab, julukan Madura United, tercatat hanya memiliki satu tembakan tepat sasaran sepanjang babak pertama.

Di sisi lain, Persela asuhan Iwan Setiawan sukses mencetak satu gol dari tiga tembakan tepat sasaran.

Jalannya babak pertama laga Persela Vs Madura United:

Pelatih Persela, Iwan Setiawan, masih mengandalkan striker asal Brasil, Ivan Carlos, di lini depan.

Ivan Carlos kali ini akan disokong oleh dua gelandang serang Persela, yakni Gian Zola dan Jabar Sharza.

Di sisi lain, kapten Madura United, Fachrudin, yang sempat diragukan akibat cedera tampil sebagai starter.

Fachrudin kali ini didampingi oleh mantan bek Persija Jakarta asal Brasil, Jaimerson Da Silva.

Di lini tengah, pelatih Madura United, mempercayakan kedalaman kepada dua pemain asingnya, yakni Kim Jinsung dan Hugo Gomes.

Kim Jinsung bertugas sebagai gelandang bertahan sementara Hugo Gomes berperan sebagai deep-lying playmaker.

Persela Lamongan yang bertindak sebagai tuan rumah langsung mendapatkan peluang emas pada menit kedua.

Peluang Persela berawal dari kesalahan kiper Madura United, M. Ridho, yang gagal menangkap umpan silang winger Persela, Malik Risaldi.

Bola liar kemudian jatuh di kaki Ivan Carlos yang sudah berdiri di kotak penalti Madura.

Meski mendapatkan ruang tembak yang lebar, Ivan Carlos gagal menyelesaikan peluang tersebut setelah tembakan kaki kanannya melambung.

Lima menit berselang, Persela sukses merobek jala gawang Madura United berkat gol Ahmad Birrul Walidain.

Gol pembuka Persela berawal dari umpan silang Riyatno Abiyoso dari sisi kiri pertahanan Persela.

Bola umpan Riyatno Abiyoso itu berubah arah dan jatuh di kaki Birrul Walidain setelah menyentuh kepala pemain Madura United, Novan Setya.

Birrul Walidain yang tidak terkawal di sisi kanan kotak penalti Man United kemudian langsung melepaskan tembakan keras kaki kanan.

Temabakan Birrul Walidain itu meluncur deras masuk ke sisi kanan atas gawang Madura United.

Tertinggal satu gol, Madura United langsung meningkatkan intensitas serangan.

Namun, hingga menit ke-20, Madura United dengan lebih dari 60 persen penguasaan bola hanya mampu melepaskan satu tembakan tepat sasaran.

Tepat pada menit ke-23, M. Ridho melakukan penyelamatan gemilang ketika menepis tendangan keras kaki kiri Riyatno Abiyoso dari dalam kotak penalti.

Hingga menit ke-30, Madura United masih kesulitan menembus pertahanan Persela Lamongan.

Serangan Madura United yang mengandalkan kedua sisi sayap sangat sering terhenti di sepertiga akhir wilayah pertahanan Persela karena buruknya final pass pemain.

Pemain Madura United kesulitan melakukan kombinasi di lini depan karena Persela bertahan dengan sembilan pemain.

Tidak ada peluang gol atau tambahan yang tercipta. Skor 1-0 untuk keunggulan Persela bertahan hingga akhir babak pertama.

HT Persela Vs Madura 1-0 (Birrul Walidain 7')

Susunan Pemain Persela Vs Madura United:

Persela (4-1-4-1): 33-Dwi Kuswanto; 14-Birrul Walidain, 2-Moch. Zaenuri, 3-Bruno Costa, 11-Nasir; 19-Ahmad Bustomi; 77-Malik Risaldi, 18-Gian Zola, 9-Jabar Sharza, 22-Riyatno Abiyoso; 10-Ivan Carlos

  • Cadangan: 12-M. Rio, 44-Andri Muladi, 5-Nuzial Afifi, 66-Akbar, 7-Iman Budi, 17-Moch Sandy, 93-Naufal Rahmanda, 24-Riswan Yusman, 8-Syahroni, 52-M. Revan.
  • Pelatih: Iwan Setiawan

Madura United (4-2-3-1): 20-M. Ridho; 15-Alvin Tuasalamony, 19-Fachruddin, 5-Jaimerson Da Silva, 13-Dodi Alekvan; 55-Kim Jinsung, 50-Hugo Gomes; 22-Novan S. Sasongko, 91-David Laly, 10-Slamet Nurcahyo; 11-Silvio Escobar

  • Cadangan: 21-M. Ridwan, 6-Andik Rendika, 4-Asep Berlian, 23-Kadek Raditya, 3-Samuel Christianson, 2-Guntur Ariyadi, 12-Hari Tuharea, 33-Moch. Kevy, 7-Bayu Gatra, 22-Sansan Fauzi
  • Pelatih: Rahmad Darmawan

https://bola.kompas.com/read/2021/10/16/16061628/ht-persela-vs-madura-united-gol-geledek-birrul-antar-laskar-joko-tingkir-ungul

Terkini Lainnya

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Timnas Indonesia
Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Badminton
Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Isu Badai Cedera Persib Jelang Championship Series, Dokter Tim Buka Suara

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Indonesia Vs Irak: Tekad Rio Fahmi Tembus Olimpiade bersama Garuda Muda

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Irak Pukul 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Performa Lawan Jepang Jadi Bekal Tim Uber Indonesia Hadapi Thailand

Badminton
Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Indonesia Vs Irak, Dukungan dan Doa Terbaik, Bisa Garuda Muda!

Timnas Indonesia
Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Jadwal Perempat Final Thomas Cup 2024, Indonesia Vs Korea Selatan

Badminton
Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Indonesia Vs Irak, Doa dari Korsel untuk Arhan dan Garuda Muda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke