Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Chelsea Vs Man City, Guardiola "Cemburu" Lihat The Blues Punya Lukaku

LONDON, KOMPAS.com - Pelatih Manchester City, Pep Guardiola, terlihat cemburu ketika membandingkan kekuatan timnya dengan Chelsea asuhan Thomas Tuchel.

Secara khusus, Guardiola menyoroti Chelsea yang memiliki striker tengah berkulitas pada diri Romelu Lukaku.

Perbandingan itu diungkapkan Guardiola dalam konferensi pers menjelang laga Chelsea vs Man City.

Duel Chelsea vs Man City merupakan laga pekan keenam kasta teratas Liga Inggris, Premier League, yang akan dihelat di Stadion Stamford Bridge pada Sabtu (25/9/2021) pukul 18.30 WIB.

Dalam konferensi pers menjelang laga, Guardiola kembali menyinggung kegagalan Man City mendapatkan striker tengah pada bursa transfer musim panas.

Guardiola kali ini terlihat cemburu karena Chelsea dan beberapat tim Liga Inggris lainnya seperti Manchester United dan Tottenham Hotspur memiliki striker berkualitas.

Namun, Guardiola menolak mengeluh. Pelatih asal Spanyol itu yakin Man City tetap kompetitif meskipun tidak memiliki striker tengah berkualitas.

Salah satu dasar keyakian Guardiola adalah keberhasilan Man City meraih gelar juara Liga Inggris ketika Sergio Aguero cedera hampir sepanjang musim lalu.

Meski demikian, Guardiola tetap berharap manajemen Man City bisa mengeluarkan uang untuk membeli striker tengah musim depan.

"Ada dua pilihan yang bisa kami lakukan saat ini: mengeluh atau mengatakan kami memiliki pemain luar biasa," kata Guardiola.

"Kami tidak memiliki senjata (striker tengah) seperti Chelsea, Man United, Tottenham, atau tim lain. Kami tidak memiliki striker yang bisa mencetak 25 gol di liga dalam satu musim," ujar Guardiola.

"Saya tidak bisa menyangkal kualitas Romelu Lukaku. Anda tidak akan mendengar saya mengeluh terkait kondisi ini," ucap Guardiola.

"Para pemain telah membawa klub ini ke level luar biasa. Saya sangat kagum dengan komitmen dan cara mereka berlatih. Itu sudah cukup bagi saya," tutur Guardiola.

"Jadi, kami harus bermain sebagai tim. Kami selamat tanpa Aguero dengan cara yang baik musim lalu," kata mantan pelatih Barcelona itu menambahkan.

"Saya pikir Man City tahu bahwa tim sangat membutuhkan striker untuk tahun-tahun mendatang. Itu bukan untuk saya. Namun, untuk kepentingan klub," ujar Guardiola.

Pada bursa transfer musim panas lalu, Man City sempat dikaitkan dengan Harry Kane (Tottenham Hotspur) dan Cristiano Ronaldo (Man United).

Man City dikabarkan sempat mengajukan tawaran 100 juta pounds atau lebih dari Rp 1,9 triliun ke Tottenham untuk mendatangkan Harry Kane.

Namun, tawaran Man City tidak cukup untuk membuat Tottenham melunak dan melepas Harry Kane.

Setelah gagal mendapatkan Harry Kane, Man City kemudian langsung dikaitkan dengan Cristiano Ronaldo.

Guardiola dikabarkan sempat berbicara dengan Ronaldo untuk membicarakan posisi bermain.

Namun, rumor tersebut menguap tidak lama setelah pelatih Man United, Ole Gunnar Solskjaer, secara terbuka menyatakan tertarik mendatangkan Ronaldo.

Dikutip dari situs BBC Sports, Man City mundur dari perburuan Ronaldo karena tidak ingin mengeluarkan banyak uang untuk pemain yang sudah berusia 36 tahun.

Beberapa jam setelah Man City dikabarkan mundur, Man United langsung meresmikan transfer Ronaldo dari Juventus.

Man City pada akhirnya harus menghadapi musim 2021-2022 dengan hanya mengandalkan satu striker senior, yakni Gabriel Jesus.

The Citizens, julukan Man City, sejauh ini sudah berhasil mencetak 23 gol dari delapan pertandingan di semua kompetisi.

https://bola.kompas.com/read/2021/09/25/14200018/chelsea-vs-man-city-guardiola-cemburu-lihat-the-blues-punya-lukaku

Terkini Lainnya

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Timnas Indonesia
Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Internasional
Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Badminton
Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Badminton
Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Semifinal Piala Uber 2024: Ester Akhiri Penantian 14 Tahun

Badminton
Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan di Final Piala Asia U23 2024

Internasional
Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

Gratis! Nonton Final Euro 2024 Langsung di Olympiastadion Berlin, Cek Caranya

BrandzView
Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Jadwal Playoff Indonesia Vs Guinea Menuju Olimpiade, Mulai Pukul 19.00 WIB

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke