Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Messi Masih Butuh Adaptasi untuk Main Bareng Neymar dan Mbappe

KOMPAS.com - Lionel Messi, Neymar, dan Kylian Mbappe dinilai masih membutuhkan waktu untuk beradaptasi untuk bisa tampil gemilang untuk Paris Saint-Germain (PSG).

Hal itu diungkapkan oleh pelatih PSG, Mauricio Pochettino, seusai melihat Messi, Mbappe, dan Neymar dalam laga kontra Club Brugge di matchday pertama Liga Champions 2021-2022.

Laga Club Brugge vs PSG yang berlangsung di Jan Breydel Stadium, Kamis dini hari WIB, menandai debut Lionel Messi bareng Les Parisiens di Liga Champions.

Megabintang timnas Argentina itu juga untuk yang pertama kalinya bermain bersama Neymar dan Kylian Mbappe di lini serang PSG.

Dalam laga itu, PSG membuka keunggulan atas Club Brugge lewat lesakan Ander Herrera pada menit ke-15.

Herrera melepaskan tembakan setelah menerima umpan mendatar dari Kylian Mbappe.

Club Brugge baru bisa menyamakan kedudukan setelah 12 menit berselang.

Gol Club Brugge dicetak oleh Hans Vanaken setelah menerima umpan dari Eduard Sobol.

Menurut catatan dari Whoscored yang dikutip BolaSport.com, Messi mampu melepaskan tembakan sebanyak tiga kali.

Jumlah tembakan tersebut merupakan yang paling banyak dari semua pemain PSG.

Dalam sesi wawancara setelah pertandingan, Pochettino meminta para penggemar untuk bersabar soal adaptasi Messi untuk bermain dengan Mbappe dan Neymar.

Pochettino menyebutkan bahwa PSG tidak puas dengan hasil imbang tersebut.

"Kami membutuhkan waktu untuk membangun pemahaman di antara Messi, Neymar, dan Mbappe," kata Pochettino seperti dilansir BolaSport.com dari RMC Sport.

"Hal itu sudah jelas dan kami sudah mengatakannya dalam beberapa hari terakhir. Kami masih harus membangun suatu tim."

"Kami tidak memiliki malam yang bagus. Kami harus tetap tenang, terus bekerja. Semuanya akan membaik."

"Tidak ada seorang pun di tim yang bisa senang dengan hasil imbang ini," tutur Pochettino melanjutkan. (Sandi Lathunusa)

https://bola.kompas.com/read/2021/09/16/17200088/messi-masih-butuh-adaptasi-untuk-main-bareng-neymar-dan-mbappe

Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Malam Ini

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Indonesia Vs Guinea: Situasi Bola Mati dan Tekad Skuad Kaba Diawara

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Indonesia Vs Guinea, STY Mau Berjuang di Tengah Kondisi Tak Sempurna

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Hasil Drawing ASEAN Club Championship 2024-2025, Borneo FC di Grup Neraka

Liga Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Piala Asia U17 Putri 2024, Garuda Pertiwi Mawas Diri, Coach Mochi Tak Target Tinggi

Timnas Indonesia
3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

3 Fakta Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024, Maksimalkan Kans Terakhir

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Waspadai Satu Keunggulan Lawan

Timnas Indonesia
Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Link Streaming Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia
Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Viking Persib Ajukan Penangguhan Aturan Larangan Suporter Tandang ke PSSI

Liga Indonesia
Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Nominasi Gol Terbaik Piala Asia U23 2024, Ada Rafael Struick dan Witan Sulaeman

Timnas Indonesia
Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Suara Optimisme Jelang Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Even Offroad Bertajuk IMI X IOF Challenge Akan Bergulir di Kebumen

Liga Indonesia
Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Insiden Air Keras Faisal Halim, Ekstrem dan Kriminal

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Bidik Kemenangan Penuh Serie Palembang

Sports
Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Kemenpora Dukung Turnamen untuk Pengembangan Bakat Atlet Bulu Tangkis Junior

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke