Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Juarai Euro 2020, Italia Tak Mau Terlena Vs Bulgaria di Kualifikasi Piala Dunia

KOMPAS.com - Pelatih timnas Italia, Roberto Mancini, menegaskan timnya bisa semakin kuat di Kualifikasi Piala Dunia. 

Timnas Italia dijadwalkan melawan Bulgaria pada lanjutan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa di Stadion Artemio Franchi, Jumat (3/9/2021) dini hari WIB.

Skuad Azzurri menatap laga tersebut dengan rekor tak terkalahkan dalam 34 pertandingan dan gelar juara Euro 2020.

Jumlah rekor unbeaten itu hanya berjarak satu pertandingan dari Spanyol dan Brasil yang tak terkalahkan dalam 35 laga.

Mereka pun berpeluang menyamai rekor Spanyol dan Brasil saat menjamu Bulgaria esok hari. Meski demikian, rekor tak menjadi fokus utama Roberto Mancini.

Mancini ingin timnas Italia tetap lapar dan terus bermain menyerang untuk meraih hasil maksimal. 

Pelatih berusia 56 tahun itu meyakini timnya masih bisa menunjukkan permainan yang lebih baik meski sudah berhasil menjuarai Euro 2020. 

"Tim besok tidak akan berbeda jauh dengan skuad yang bertanding di final Euro 2020 melawan Inggris. Ini bukan hanya tentang menang, melainkan mencoba melakukannya dengan cara yang berbeda dari masa lalu," kata Mancini dilansir dari Football Italia.

"Mungkin ada variasi pertandingan demi pertandingan, tetapi yang penting adalah kami ingin mengambil inisiatif dan memiliki mentalitas menyerang," tuturnya.

"Tim kami telah mencapai sesuatu yang hebat, tetapi bisa menjadi lebih baik lagi dan kesuksesan itu (juara Euro 2020) harus memacu kami untuk berbuat lebih banyak," katanya.

"Anda tidak bisa menang sepanjang waktu, tetapi kami bertujuan untuk terus menikmati sepak bola kami karena Anda pasti memberikan yang terbaik saat melakukan sesuatu yang disukai," tutur eks pelatih Inter Milan dan Manchester City ini.

Italia menjadi salah satu tim yang masih sempurna di Kualifikasi Piala Dunia 2022.

Mereka selalu menang dalam tiga pertandingan sebelumnya dan saat ini memuncaki klasemen Grup C dengan sembilan poin.

https://bola.kompas.com/read/2021/09/02/12000068/juarai-euro-2020-italia-tak-mau-terlena-vs-bulgaria-di-kualifikasi-piala-dunia

Terkini Lainnya

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya Untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Indonesia Vs Irak: Klimaks Sesungguhnya Untuk Garuda, Sulit Diprediksi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Piala Asia U23 2024: Penilaian Pemain Irak Soal Skuad Garuda Muda

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke