Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kalah dari Persita di Liga 1, Proses Persipura Bangun Kekuatan Baru

BOGOR, KOMPAS.com - Pelatih Persipura Jayapura, Jacksen F Tiago, berbesar hati menerima kekalahan tipis 1-2 yang didapatkan timnya saat menghadapi Persita Tangerang dalam laga kedua Liga 1 2021-2022, Sabtu (28/8/2021) malam.

Jacksen F Tiago memaknai kekalahan dari Persita di Stadion Pakansari itu sebagai proses membangun kekuatan baru Persipura Jayapura.

Meski kekalahan mendulang kekecewaan, namun sang pelatih tak mau terlalu menyesali apa yang sudah terjadi.

Jacksen F Tiago tetap memberikan apresiasi kepada pemain yang sudah menampilkan permainan terbaik dengan segala persoalan yang membelenggu tim.

“Secara pribadi saya sampaikan di ruang ganti, melihat kondisi tim saat ini dan beberapa persoalan yang kita hadapi dalam pertemuan menjelang pertandingan ini, mereka melebihi ekspektasi saya sebagai pelatih,” ujar pelatih asal Brasil tersebut.

“Baru kali ini saya melihat mereka memberikan perlawanan yang mewakili kita staf pelatih,“ kata Jacksen F Tiago menambahkan.

Jacksen F Tiago melihat seluruh anggota tim mengerahkan seluruh kemampuan di lapangan.

Beberapa kali momentum bagus tercipta, namun belum bisa dimaksimalkan dengan sempurna oleh Persipura.

Dedikasi yang ditunjukkan pemain di dalam lapangan membuat Jacksen cukup puas meski tim asuhannya gagal meraih poin pertama.

Terpenting, Jacksen F Tiago melihat ada kemauan untuk terus maju disana. Kekalahan dari Persita ibarat batu pijakan Persipura untuk melompat lebih tinggi lagi.

Menurut Jacksen, Persipura saat ini masih dalam fase membangun kembali tim.

“Yang paling penting tim ini mempunyai sebuah prospek. Kami sedang membangun sebuah kekuatan baru,” ujar mantan pelatih Barito Putera itu.

“Bukan hal yang mudah, tapi anak-anak semua berani tampil mengeluarkan kemampuan terbaiknya.”

“Saya cukup puas dengan apa yang mereka berikan. Mereka memberikan yang terbaik, tapi belum mendapatkan hasil yang baik juga,” ujarnya mengakhiri.

https://bola.kompas.com/read/2021/08/29/12000008/kalah-dari-persita-di-liga-1-proses-persipura-bangun-kekuatan-baru

Terkini Lainnya

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG vs Dortmund, Bayern vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG vs Dortmund, Bayern vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke