Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadwal Liga Inggris Hari Ini, Big Match Tottenham Vs Man City

KOMPAS.com - Big match antara Tottenham Hotspur dan Manchester City menjadi penutup rangkaian pekan perdana Liga Inggris musim 2021-2022.

Duel Tottenham vs Man City dijadwalkan berlangsung di Stadion Tottenham Hotspur, Minggu (15/8/2021) pukul 22.30 WIB.

Datang dengan status juara bertahan Liga Inggris, Man City lebih diunggulkan untuk memetik kemenangan pada laga tersebut.

Meski demikian, Man City wajib waspada sebab pertemuan terakhir di markas Tottenham Hotspur tak berakhir bagus untuk pasukan The Citizenes.

Momen itu terjadi pada pekan ke-9 Liga Inggris musim lalu, di mana Man City takluk 0-2 akibat kebobolan gol Son Heung-min dan Giovani Lo Celso.

Pep Guardiola selaku pelatih Man City pun menekankan bahwa mentalitas para pemainnya akan menjadi kunci saat berhadapan dengan Spurs nanti malam.

"Ini sangat mirip seperti musim lalu ketika kami melawan Wolves tanpa ada pertandingan persahabatan. Anda semua bertanya bagaimana kondisi tim, saya menjawab tidak tahu," kata Pep Guardiola dilansir dari situs resmi klub.

"Itulah mengapa mentalitas dan kekuatan berpikir akan lebih penting. Kami tahu kami masih jauh dari kondisi terbaik kami. Ini normal," tutur Guardiola.

Pep Guardiola juga mengatakan bahwa target timnya musim ini masih sama yaitu memenangi setiap laga demi mengejar trofi Liga Inggris.

Meski begitu, Guardiola sangat menyadari bahwa langkah Man City tak akan mudah sebab di Liga Inggris banyak tim yang bisa masuk dalam jalur persaingan.

"Ketika memulai musim baru, setiap tim ingin menjadi juara. Kami jelas memiliki trofi di lemari kami, tetapi kami memulai dari nol akhir pekan ini," tuturnya.

"Sejak saya tiba di musim pertama saya, semua orang mengatakan Liga Inggris berbeda dengan liga lain dan lebih sulit. Semua tim saling mengalahkan dan saya merasakannya."

"Namun, Manchester City dan Liverpool telah menaikkan standar dan sekarang kami harus mendapatkan 90 poin untuk menjadi juara," ucap Guardiola.

"Kami memulai seperti semua tim. Saya tahu betapa tangguhnya pesaing di liga ini dan akan selalu begitu," ujarnya lagi.

Selain duel akbar Tottenham vs Man City, jadwal Liga Inggris hari ini juga menyajikan laga Newcastle vs West Ham.

Jadwal Liga Inggris 2021-2022

Minggu (15/8/2021)

  • 20.00 WIB - Newcastle vs West Ham
  • 22.30 WIB - Tottenham vs Man City

https://bola.kompas.com/read/2021/08/15/07150008/jadwal-liga-inggris-hari-ini-big-match-tottenham-vs-man-city-

Terkini Lainnya

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke