Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Carragher Kritik Pertahanan Arsenal Usai Keok dari Brentford: Lemah!

KOMPAS.com - Legenda Liverpool, Jamie Carragher, melontarkan kritik pedas kepada Arsenal seusai dikalahkan oleh Brentford pada pekan perdana Liga Inggris 2021-2022.

Arsenal menelan kekalahan 0-2 dari tim promosi Liga Inggris tersebut di Brentford Community Stadium, Sabtu (14/8/2021) dini hari WIB.

The Gunners tak mampu membalas gol-gol Brentford yang dilesakkan Sergi Canos (22') dan Christian Norgaard (73').

Arsenal mendapat tekanan intens pada babak pertama dan tumbang dengan hanya mencatatkan empat tembakan tepat sasaran dan nihil gol.

Granit Xhaka dkk pun harus menelan pil pahit di laga pertama Premier League musim ini.

Bagi Brentford, hasil kontra Arsenal merupakan kemenangan pertama mereka di divisi teratas Liga Inggris dalam 74 tahun silam.

Seusai pertandingan, banyak kritik mengarah kepada sang raksasa Arsenal yang gagal menang lawan Brentford.

Salah satunya adalah Jamie Carragher yang secara khusus mengkritik pertahanan The Gunners yang masih bobrok layaknya musim-musim lalu.

"Bagaimana Anda menggambarkan pertahanan Arsenal di sini? Ini Arsenal seperti biasa," kata mantan bek Liverpool itu dilansir dari Sky Sports.

"Lemah dan bisa di-bully. Seperti bocah melawan orang-orang dewasa. Musim baru, cerita lama yang sama."

Lebih lanjut, Jamie Carragher juga melontarkan kritik kepada bek anyar Arsenal, Ben White.

Pria yang kini menjadi pandit di Sky Sports itu menilai Ben White tampil buruk dengan sering kali kalah duel udara.

Squawka mencatat rekrutan The Gunners senilai Rp 1 triliun itu hanya memenangi 42,8 persen duel udara melawan pemain Brentford.

"Dia tidak akan bertambah tinggi sehingga harus lebih pintar dengan pergerakannya untuk menghadapi striker besar," tutur Carragher.

"Saya tidak ingin dia datang ke Liverpool karena dirinya tidak cukup tinggi dan tidak cukup kuat di udara."

"Ketika dia bermain di dalam skema tiga bek di Brighton, dua personel di sampingnya adalah pemain-pemain raksasa."

"Orang-orang yang menonton malam ini akan berpikir 'mainkan bola panjang di kepala Ben White dan Anda akan mendapatkan kegembiraan'," tandasnya.

Selanjutnya, Arsenal dijadwalkan bertanding melawan Chelsea yang kini diperkuat Romelu Lukaku pada pekan kedua Liga Inggris 2021-2022, Minggu (22/8/2021).

https://bola.kompas.com/read/2021/08/14/12540678/carragher-kritik-pertahanan-arsenal-usai-keok-dari-brentford-lemah

Terkini Lainnya

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Badminton
Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet

Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke