Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Chelsea Vs Villarreal - 90 Menit Imbang, Laga Berlanjut ke Extra Time

KOMPAS.com - Belum ada pemenang dalam laga Piala Super Eropa 2021 antara Chelsea dan Villarreal. 

Selama 90 menit, duel Chelsea vs Villarreal yang digelar di Stadion Windsor Park, Belfast, Irlandia Utara, Kamis (12/8/2021) dini hari WIB, berakhir imbang 1-1.

Chelsea unggul lebih dulu lewat gol Hakim Ziyech (27'). Villarreal kemudian membalasnya pada menit ke-73 melalui gol Gerard Moreno.

Dengan demikian, pertandingan Chelsea vs Villarreal harus dilanjutkan ke babak tambahan waktu alias extra time.

Jalannya pertandingan

Kedua datang ke laga ini dengan status sebagai juara Eropa. Chelsea adalah kampiun Liga Champions 2020-2021, sedangkan Villarreal pemegang trofi Liga Europa di musim yang sama.

Chelsea bermain lebih menyerang sejak awal pertandingan. Mereka mendapatkan peluang pertama pada menit keenam lewat sepakan jarak dekat Timo Werner.

Usaha striker Jerman itu menemui target, tetapi masih bisa digagalkan oleh kiper Villarreal Sergio Asenjo.

Tiga menit berselang, Chelsea kembali mengancam, kali ini lewat tendangan jarak jauh N'Golo Kante yang masih melebar hanya beberapa sentimeter dari gawang Villarreal.

Terus menekan, Chelsea akhirnya bisa memecahkan kebuntuan pada menit ke-27 melalui gol Hakim Ziyech.

Berawal dari umpan tarik Kai Havertz dari sisi kiri penyerangan, bola kemudian menemui Ziyech yang berdiri tak terkawal di kotak penalti Villarreal.

Tanpa kontrol, Ziyech langsung mengirim bola ke gawang lawan tanpa bisa dihalau Sergio Asenjo.

Hakim Ziyech adalah pemain Maroko pertama yang mencetak gol di ajang Piala Super Eropa.

Hakim Ziyech harus meninggalkan laga lebih cepat karena cedera. Dia ditarik keluar pada menit ke-43, digantikan oleh Christian Pulisic.

Skor 1-0 untuk keunggulan Chelsea bertahan hingga kedua kesebelasan masuk ruang ganti.

Memasuki babak kedua, kiper Chelsea Edouard Mendy melalukan kesalahan saat melepas tendangan gawang. Dia terpeleset, sehingga bola melaju lemah dan jatuh ke Gerard Moreno.

Beruntung, Gerard Moreno tak sempurna saat melakukan penyelesaian akhir. Sepakannya membentur mistar gawang.

Chelsea terlihat sedikit mengendurkan serangan mereka pada babak kedua. Mereka lebih banyak menunggu dan membiarkan Villarreal berlama-lama dengan bola.

Pada menit ke-67, gawang Chelsea dalam bahaya ketika winger Villarreal Pervis Estupinan masuk ke kotak penalti dan melepas sepakan kaki kiri akurat.

Untungnya, Edouard Mendy berdiri di posisi yang tepat untuk mementahkan bola kiriman Estupinan.

Terus ditekan, Chelsea akhirnya kebobolan juga. Pada menit ke-73, jala gawang mereka bergetar usai dijebol Gerard Moreno.

Berawal dari kerja sama dengan Boulaye Dia di kotak penalti Chelsea, Moreno melakukan finishing dengan kaki kanannya dan tak mampu dijangkau Mendy. Skor berubah menjadi 1-1.

Setelah Villarreal menyamakan kedudukan, Chelsea langsung meningkatkan intensitas penyerangan mereka.

Beberapa peluang mampu diciptakan Chelsea, termasuk tandukan jarak dekat Marcos Alonso pada menit ke-85 yang masih bisa dihalau Sergio Asenjo.

Marcos Alonso nyaris menjadi pahlawan Chelsea pada masa injury time andai sepakan kaki kirnya dari dalam kotak penalti tak menyamping.

Skor imbang 1-1 bertahan hingga waktu normal berakhir. Laga Chelsea vs Villarreal pun dilanjutkan ke extra time.

Susunan pemain:

Chelsea (3-4-2-1): 16-Edouard Mendy; 15-Kurt Zouma (4-Andreas Christensen 66'), 14-Trevoh Chalobah, 2-Antonio Ruediger; 20-Callum Hudson-Odoi (28-Cesar Azpilicueta 82'), 7-N'Golo Kante (5-Jorginho 65'), 17-Mateo Kovacic, 3-Marcos Alonso; 22-Hakim Ziyech (10-Christian Pulisic 43'), 29-Kai Havertz; 11-Timo Werner (19-Mason Mount 65')

Pelatih: Thomas Tuchel

Villarreal (4-3-3): 1-Sergio Asenjo; 8-Juan Foyth, 3-Raul Albiol, 4-Pau Torres, 24-Alfonso Pedrazza (12-Pervis Estupinan 58'); 14-Manuel Trigueros (23-Moi Gomez 71'), 25-Etienne Capoue (2-Mario Gaspar 70'), 18-Alberto Moreno (6-Manu Morlanes 85'); 21-Yeremi Pino, 7-Gerard Moreno, 16-Boulaye Dia (17-Dani Raba 86')

Pelatih: Unani Emery

https://bola.kompas.com/read/2021/08/12/04033138/chelsea-vs-villarreal-90-menit-imbang-laga-berlanjut-ke-extra-time

Terkini Lainnya

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke