Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Panahan Olimpiade 2020 - Diananda Choirunisa dan Riau Ega Tembus Perempat Final

KOMPAS.com - Pepanah Indonesia di nomor beregu campuran, Diananda Choirunisa dan Riau Ega Salsabila berhasil mengalahkan rival asal Amerika Serikat (AS) pada babak perdelapan final.

Babak perdelapan final cabang olahraga panahan berlangsung pada Sabtu (24/7/2021) pagi WIB di Yumenoshima Final Field, Tokyo.

Pepanah kebanggaan Indonesia di nomor beregu campuran, yakni Diananda Choirunisa dan Riau Ega Salsabila berhasil mengalahkan duo Amerika Serikat, Brown Mackenzie dan Elison Brady dengan keunggulan 5-4. 

Berkat kemenangan ini Diananda Choirunisa dan Riau Ega Salsabila pun berhak melaju ke fase perempat final dan terus bisa menghidupkan asa Indonesia untuk meraih medali. 

Duo Diananda Choirunisa dan Riau Ega Salsabila mengawali kiprah mereka di babak perdelapan final panahan nomor beregu campuran dengan manis. 

Mereka langsung menunjukkan ketenangan luar biasa pada set pertama. Bidikan Diananda Choirunisa dan Riau Ega Salsabila mendapatkan nilai tinggi dalam empat kesempatan melesatkan anak panah pada set pertama, yakni 10, 9, 9, 9. 

Di sisi lain, nilai yang diraih pasangan dari Amerika Serikat adalah 9, 8, 8, 9. 

Diananda Choirunisa dan Riau Ega Salsabila mampu terus menjaga konsentrasi dan fokus mereka pada set-set berikut sehingga keunggulan overall 5-4 pun bisa diraih. 

Panahan beregu campuran diakui oleh Ketua Umum Komite Olimpiade Indonesia (KOI), Raja Sapta Oktohari, sebagai salah satu nomor yang berpeluang mendulang perolehan medali. 

Diananda Choirunisa dan Riau Ega Salsabila sejauh ini berhasil menjawab keyakinan tersebut. 

Babak perempat final panahan nomor beregu campuran Olimpiade Tokyo 2020 akan digelar pada Sabtu (24/7/2021) siang pukul 12.53 WIB. 

Indonesia akan ditantang pasangan Turki, Anagoz Yasemin dan Gazoz Mete.

https://bola.kompas.com/read/2021/07/24/09174028/hasil-panahan-olimpiade-2020-diananda-choirunisa-dan-riau-ega-tembus-perempat

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke