Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Cedera, Berapa Laga Kevin De Bruyne Absen di Euro 2020?

Kevin De Bruyne masih menjalani perawatan usai mengalami cedera di bagian wajah saat pertandingan final Liga Champions, Minggu (30/5/2021) lalu.

Bintang Manchester City itu harus digantikan pada 15 menit awal babak kedua setelah berbenturan dengan bek Chelsea, Antonio Ruediger.

Hasil pemeriksaan menunjukkan De Bruyne mengalami retak tulang hidung dan rongga mata.

Beruntung, cedera tersebut tak membuat sang gelandang harus operasi sehingga namanya masih masuk skuad Belgia untuk Piala Eropa 2020.

Namun, pemain berusia 29 tersebut masih terlalu dini untuk beraksi pada laga perdana timnas Belgia di Euro 2020.

Nantinya, De Bruyne akan memakai topeng pelindung jika telah dinyatakan siap kembali merumput.

"De Bruyne tidak mungkin fit untuk pertandingan pertama sehingga siapa pun yang menggantikannya harus menunjukkan bahwa dia siap," kata Roberto Martinez dikutip Goal International, Kamis (3/6/2021).

"Kami membuat keputusan tentang topengnya. Itu akan menjadi salah satu produsen yang membuat topeng Jan Vertonghen. Kami sangat puas dengan itu."

Roberto Martinez kemudian mengatakan masih belum tahu pasti apakah De Bruyne harus menepi saat laga selanjutnya.

Mantan pelatih Wigan Athletic itu mengungkapkan setidaknya keputusan lebih lanjut dapat dikonfirmasi pada pekan depan.

"Saya akan mengatakan bahwa sampai minggu depan kita tidak akan tahu persis kapan kami dapat tampil bersama Kevin. Sekarang, biarkan dia beristirahat," jelasnya.

"Dia bisa tersedia untuk Euro, tetapi kami tidak tahu kapan saat ini. Masih terlalu dini untuk memberi jawaban sekarang."

"Pertama-tama kami harus mendapatkan lampu hijau dari sisi medis," pungkas Martinez.

Setan Merah, julukan timnas Belgia, yang tergabung di Grup B akan menghadapi Rusia lebih dulu pada 12 Juni nanti.

Adapun lawan-lawan Romelu Lukaku cs lainnya di Grup B adalah Finlandia dan Denmark.

https://bola.kompas.com/read/2021/06/03/20200038/cedera-berapa-laga-kevin-de-bruyne-absen-di-euro-2020-

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke